Demak

Tempat wisata di demak – demak merupakan sebuah kabupaten yang berlokasi di pesisr utara provinsi jawa tengah yang mempunyai potensi wisata yang begitu beragam. Banyak sekali objek wisata di demak yang patut anda kunjungi bersama keluarga maupun kerabat dekat.

Mulai dari wisata air di demak, wisata alam alam demak hingga wisata religi demak semuanya sangat menarik untuk di jelajahi lebih luas. wow ternyata banyak sekali ya destinasi yang bisa di tuju di kota wali ini. Kota wali sendiri merupakan julukan dari kabupaten demak.

Kabupaten demak juga berdekatan dengan kota tujuan wisata lainya seperti kudus, jepara dan juga semarang. Dengan begitu apabila anda sudah puas mengunjungi obyek wisata di demak yang indah anda bisa langsung lanjut berwisata ke beberapa kota tetangga tersebut.

Owh iya kembali ke topik tentang daftar tempat wisata di kabupten demak jawa tengah. kali ini Mytrip123.com akan membahas 11 destinasi sekaligus yang ada di kota wali. langsung simak saja ulasan berikut :

Daftar 11 Tempat Wisata di Demak

1. Wisata Religi Masjid Agung Demak

Obyek wisata di demak yang pertama adalah masjid agung demak yang syarat akan nilai sejarah. Masjid agung demak merupakan masjid peninggalan wali songo dan juga sultan fatah. Usia masjid agung demak ini pun sudah sangat tua yaitu sekitar 500 tahun.

wisata religi demak
image by @ekayuliani20

Tidak hanya mempunyai cerita sejarah tentang pendirinya, di lihat dari bentuk bangunanya pun ternyata mempunyai filosofi yang mempunyai arti begitu menarik. Yaitu, bnagunan masjid ini mempunyai 3 trap pada atap yang mempunyai arti islam, iman dan ihsan.

Masjid tersebut juga mempunyai 4 buah tiang penyangga yang di buat langsung oleh wali dan juga 8 tiang penyangga serambi masjid yang merupakan pemberian dari raja majapahit, raja majapahit tersebut merupakan ayah dari sultan fatahilah.

Dari desain masjid tersebut juga telah mejadi inspirasi bagi masjid-masjid lainya dan sekaligus menjadi ciri khas bangunan masjid yang ada di indoneisa.

Alamat Masjid agung Demak : Lokasi masjid agung sendiri berada di sebelah alun-alun kabupaten demak.

2. Wisata Budaya Sekaligus Religi di Museum Masjid Agung Demak

Bagi anda wisatawan muslim, sesuai melaksanakan kewajiban sholat di masjid agung alangkah baiknya jika sekalian mengunjungi museum masjid agung yang berlokasi di sekitaran komplek masjid.

objek wisata religi di demak
image by @miethawindaw45

Museum tersebut berisi berbagai peninggalan sejarah di masa kewalian seperti pintu masjid yang pertama kali, bedhug, berbagai macam kitab islam yang di tulis lansgung oleh wali dan juga gentong yang terbuat dari campa. Selain itu juga terdapat miniatur masjid sejak awal di bangun 500 tahun silam hingga sekarang.

3. Berziarah Ke Makam Sunan Kalijogo Demak

setelah selesai berkunjung ke masjid agung demak dan museum, mungkin anda bisa melanjutkan berwisata religi dengan berziarah ke makam sunan kalijogo demak.

tempat wisata di demak jawa tengah
image via idnusantara.com

Sunan kalijogo merupakan seoarang wali yang menyebarkan islam di nusantara dengan cara pendekatan melalui seni dan budaya di indonesia. Mengingat pada jaman dahulu sangat kental sekali ikatan anatar budaya dan perilaku. Hal tersebut sangat lah bijak karena jika tidak dengan cara demikian maka masyarakat jaman dahulu akan dengan sigap untuk menolak ajaran beliau.

Alamat makam Sunan Kalijogo : makam sunan kalijogo ini berlokasi di kadilangu yang berjarak 4 kilometer dri masjid agung. atau jika anda kesulitan dalam menemukan lokasi makam tersebut bisa menggunakan google mpas di bawah ini

4. Wisata Alam Hutan Mangrove Morosari Sayung demak

Tempat wisata di demak jawa tengah selanjutnya adalah wisata alam hutan mangrove yang begitu indah dan menarik untuk di kunjungi. Jika anda berkunjung ke lokasi tersebut, anda akan di sambut dengan rimbunya hutan mangrove yang keren abis untuk di jadikan obje foto.

wisata air di demak
image by @rrrisma99

Di tempat ini anda juga bisa menikmati sunset sembari menimati asrinya berada di tengah-tengah hutan mangrove. kehadiran bangau putih yang merupakan salah satu hewan penghuni di kawasan tersebut menciptakan suasa yang sangat nyaman.

Alamat Hutan Mnagrove morosari sayung : untuk lokasi wisata ini berada di Desa Bedono, kecamatan Sayung, Demak Jawa tengah. Jika anda bingung dengan akses jalan menuju hutan mangrove mungkin bisa menggunakan maps berikut sebagai petunjuk jalan.[ klik disini ] untuk melihat maps.

5. Wisata Air Demak di Pantai Morosari Demak

selain mempunyai wisata alam huatan mangrove yang sangat menarik, di kawasan wisata tersebut juga terdappat pantai yang bisa anda kunjungi. pantai ini masih terglong pantai yang sepi dan jarang di kunjungi.

tempat wisata di demak
image by @ctrnvndptr

pantai ini ramai hanya pada waktu tertentu saja , seperti pada waktu libur hari raya idul fitri. Karena pada saat itu di pantai morosari diadakan lomba perahu dayung dan ritual sedekah laut. Tradisi ini di sebut dengan sebutan syawalan, dan tidak sedikit orang menyebut loman.

Alamat pantai Morosari demak : untuk alamat pantai ini lokasinya sama dengan hutan mangrove morosari. Anda juga dapat mengunjungi obyek wisata pantai morosari demak melalui google maps berikut.

6. Sentra Kerajian Batik Kabupten Demak

Seperti halnya kota solo, Demak juga mmepunyai sentra kerajinan batik khas demak yang terisnpirasi dari khasanan kearifan budaya lokal. Banyak motif batik yang di produksi oleh para perajin di kabupaten demak ini. salah satunya adalah motif elemen masjid agung demak yang paling banyak di buat.

wisata budaya demak
image via idnusantara.com

Anda juga dapat menyaksikan langsung proses pembuatan batik demak ini. Batik demak ini mungkin basa anda bawa seagai buah tangan atau oleh-oleh khas demak untuk keluarga atau kerabat anda.

Untuk menemukan dimanan para perajin batik ini berada cukup mudah kok, para perajin banyak di temui sekitaran jalan menuju masjid agung demak.

7. Melihat Sentra Kerajinan Kaligrafi di Kota Wali

Sesuai dengan julukanya sebagai kota wali, tidak heran jika di demak banyak di jumpai para pengrajin kaligrafi. Para pengrajin ini menjual hasil kerajianan mereka di kios-kios sekitar masjid agung demak, jadi anda tidak perlu bingung jika ingin membeli kaligrafi.

kerajinan kaligrafi demak
image via jualo.com

Anda juga bisa melihat langsung proses pembatan kaligrafi yang bertuliskan tulisan arab ini. Kaligrafi demak di kenal dengan kaligrafi yang berkualitas dan indah.

8. Berkunjung ke Sentra Pengrajin Rebana Demak

Rebana merupakan alat musik yang di gunakan untuk mengiri solawat, alat musik ini identik dengan kebudayaan islam. Alat musik ini merupakan alat musik dari timur tengah yang sudah menjamur di kalangan umat muslim indonesia. Jika anda berkunjung ke tempat tersebut anda akan di kenalkan macam-macam alat musik rebana tersebut. alat musik rebana produksi demak ini terkenal mempunyai kualitas yang bagus dan juga sering mendapat pesanan dari seluruh wilayah di Indonesia.

Wisata sebelumnya : Ini Tempat Wisata di Purworejo Paling Menarik #Terbaru

9. Argowisata Jambu Merah Delima dan Belimbing di Demak

Seperti halnya bogor yang mempunyai argowisata yang indah, ternyata demak juga tak mau kalah. Demak mempunyai argowisata jambu merah dan belimbing yang sayang jika anda lewatkan ketika berkunjung ke kota wali ini. Buah Blimbing juga menjadi wisata kuliner khas demak yang sudah terkenal.

wisata alam demak
image via 10tempat-wisata.blogspot.com

Alamat Argowisata Beliming dan buah delima demak : untuk lokasi argowisata sendiri berada di beberapa desa dianataranya yaitu Desa Betokan, Mranak, Wonosari, Sidomulyo, dan Tempuran. Jika anda kesulitan dalam menemukan desa tersebut mungkin bisa menggunakan fasilitas maps di bawah ini untuk memandu anda menuju lokasi tersebut :

10. Tradisi Grebek Pasar di Kabupaten Demak

Jika anda berkunjung ke kota ini pada bulan dzulhijjah atau pada saat ulan haji, maka anda akan menemui sebauh tradisi grebek pasar yang di adakan di pusat kota demak. Tradisi tersebut puncaknya terjadi pada saaat malam hari raya idul adha, di malam tersebut terdapat acar arak-arakan tumpeng songo yang start dari pendopo kabupaten demak menuju masjid agung. Setalah acara pengajian di masjid agung selesai di lanjutkan dengan makan bersama, yang di makan sendiri adalah tumpung yang di arak tadi.

11. Brown Canyon Demak

Siapa sangka ternyata di kabupaten demak juga mempunyai wisata alam yang mirip dengan Grand canyon di amerika. Lokasi ini dulunya merupakan area pertambang dan sekarang malah menjadi tempat wisata yang unik karena bekas galian tersebut membentuk bukit yang indah. Dengan bentuknya yang memikat tersebut lah banyak yang menyamakan dengan grand canyon di amerika. wisata serupa juga terdapat di kabupaten wonosobo yang bernama lubang sewu.

tempat-wisata-di-demak
image by @astikarhy

Alamat Brown Canyon Demak : untuk lokasi wisata ini berada di Ds Kobanbatur, Kec Mranggen, Demak. tempat ini berada di perbatasan semarang demak, maka tidak heran jika ada yang menyebut lokasi ini berada di semarang.

Dipublikasi di Demak, Tak Berkategori | Tinggalkan komentar

Cilacap

Tempat Wisata di Cilacap Jawa Tengah – Apa yang terlintas di benak anda ketika mendengar kabupaten Cilacap? Tentunya banyak yang mengira bahwa Cilacap merupakan tempat yang menyeramkan karena disana terdapat penjara khusus tahanan yang memiliki kejahatan baling berat yang letak bui nya berada di pulau nusakambangan. Cilacap merupakan sebuah kabupaten yang juga memiliki luasan daerah terbesar yang ada di jawa tengah. Pulau nusakambangan juga termasuk dalam bagian wilayah dari kabupaten Cilacap. Banyak yang tak mengira jika sebenarnya Cilacap memiliki banyak potensi wisata yang bisa anda kunjungi bersama keluarga pada saat musim liburan. Kabupaten Cilacap terletak di bagian selatan pulau jawa yang menjadikan kabupaten ini memiliki pesona alam yang cukup indah khususnya pantai. Maka dari itu, pada kesempatan kali ini akan membahas mengenai wisata Cilacap yang mungkin belum diketahui oleh banyak orang.

hutan-mangrove-cilacap

Hutan Mangrove, Kampung Laut. by instagram @kenliesmarsudi

Destinasi tempat wisata di Cilacap ada banyak, mulai dari wisata pantai sampai dengan wisata sejarah peninggalan jajahan belanda yang masih terjaga dengan baik karena dikelola oleh pemerintah setempat. Penasaran? Nah, berikut ini merupakan beberapa rekomendasi obyek wisata di Cilacap  versi tempatwisataindonesia.id yang memiliki keindahan tersendiri dan bisa anda kunjungi untuk menghabiskan liburan yaitu sebagai berikut:

Pantai Teluk Penyu Cilacap Jawa Tengah

pantai-teluk-penyu

by instagram @setyabawana

Pantai ini menjadi awal pembuka destinasi tempat wisata Cilacap yang wajib untuk dikunjungi. Asal mula pantai ini dinamakan pantai teluk penyu adalah karena pada aman dahulu, banyak sekali penyu liar yang banyak dijumpai di pantai ini. namun seiring berkembangnya jaman penyu-penyu sudah tidak lagi datang. Pantai ini terkenal dengan pemecah ombak yang bisa anda susuri sampai ke ujungnya, namun harus bisa menjaga keseimbangan dan harus sangat berhati-hati pada saat berjalan karena sewaktu-waktu ombak besar bisa saja datang. Pantai teluk penyu ini memiliki ombak yang cukup besar namun tetap aman untuk melakukan berbagai aktifitas pantai. Di pantai ini terdapat beberapa wahana yang bisa dicoba seperti banana boat dan speed boat yang tentunya masih berada dalam pengawasan  sehingga dijamin aman deh. Untuk masalah perut yang keroncongan, wisata kuliner Cilacap yang ada ditepian pantai sangatlah banyak dan siap untuk memuaskan hasrat kuliner anda, yang perlu anda lakukan hanyalah memilih tempat yang cocok sesuai dengan selera anda. tak perlu bingung juga jika ingin membeli oleh-oleh khas pantai Cilacap karena di tepian pantai banyak sekali kios-kios penjual oleh-oleh, mulai dari pakaian, sampai dengan makanan khas Cilacap.

Lokasi Teluk Penyu : Kecamatan Cilacap Selatan, Kabupaten Cilacap

Pulau Nusakambangan

pulau-nusakambangan

by instagram @fajarmaulana22

Yap, pulau ini memang sangat terkenal karena di pulau nusakambangan ini terdapat penjara yang dikhususkan untuk narapidana dengan tingkat kejahatan yang dilakukan sangat berat. Namun di balik kisah penjara kelas kakap tersebut, pulau nusakambangan juga menjadi tempat wisata Cilacap yang memiliki panorama keindahan alam memukai yang bisa anda kunjungi. Apa saja sih yang ada di pulau nusakambangan ini? di pulau ini terdapat pantai pasir putih yang tidak bisa dijumpai pada saat anda di pantai teluk penyu. Seklain keindahan pantai pasir putih, pulau nusakambangan yang dikelilingi hutan tersebut memiliki ke eksotisan tersendiri yang bisa anda nikmati pada saat mengunjungi tempat tersebut. terdapat pula benteng peninggalan jajahan belanda yang bisa anda susuri dan sekaligus belajar mengenai sejarah yang pernah terjadi pada saat belanda menjajah Indonesia. Keeksotikan pulau ini membuat anda betah untuk berlama-lama menikmati indahnya pesona suasana alam yang asri di pulau nusakambangan ini. akses untuk menuju ke pulau tersebut hanya dengan menaiki kapal dari pantai teluk penyu selama 5 menit. Jika anda sudah puas dan ingin pulang bisa menghubungi kapal yang tadi digunakan untuk perjalanan berangkat.

Kampung Laut Cilacap

kampung-laut-cilacap

by instagram @bobydwii

Banyak yang tidak mengetahui keberadaan kampung laut Cilacap yang ternyata menyimpan keindahan alam yang sangat luar biasa. Kampung laut yang menjadi tempat wisata di Cilacap jawa tengah ini menyuguhkan keindahan pemandangan seperti kehidupan masyarakat kampung laut yang hidup diatas laut, keindahan hutan bakau, serta terdapat gua karst yang bisa anda kunjungi. Untuk menuju ke kampung laut ini bisa dengan menaiki kapal lewat sebuah dermaga yang ada di Cilacap, atau bisa juga dengan lewat pulau nusakambangan dengan menyusuri hutan bakau dengan menaiki kapal boat lagi. Wisata kampung laut akan sangat indah ketika anda datang pada musim kemarau, karena jika pada saat musim hujan anda tidak bisa menyusuri keindahan pesona alam yang disuguhkan.

Kunjungi Tempat Wisata di Jawa Tengah Lainnya : 

Nah, wisata yang satu ini merupakan obyek wisata Cilacap yang wajib anda kunjungi. Lokasinya sangat dekat dengan pantai teluk penyu. Banteng ini menjadi peninggalan sejarah penjajahan belanda yang cukup luas dan terjaga keutuhannya karena dikelola dengan sangat baik oleh pemerintah setempat. Di sini anda bisa menyewa tour guide untuk menuntun anda serta memberikan informasi detail mengenai semua spot yang ada di benteng ini sembari menyusuri keindahan benteng pendem yang menakjubkan. Bangunan benteng yang masih sangat kokoh ini ternyata sudah dibangun sejak 1861. Adapun beberapa spot penting yang ada di benteng pendem ini yaitu terowongan, benteng pengintai, ruang tembak, ruangan untuk amunisi, senjata bom yang masih berdiri tegak pada sisi atas bukit dekat benteng, dan masih banyak lagi spot menarik yang bisa anda susuri dengan penjelasan lengkap dari para tour guide. Namun sebagian dari benteng ini masih tertimbun di dalam tanah dengan kedalamn 1 sampai dengan 3 meter. Di benteng ini juga terdapat beberapa fasilitas mainan anak seperti ayunan, kepal yang bisa menyusuri danau yang ada di dalam benteng sampai dengan tempat memancing.

Lokasi Benteng Pendem : Pesisir Pantai Teluk Penyu, Kabupaten Cilacap

Pantai Pasir Putih Permisan Nusakambangan

pantai-permisan-nusakambangan-1

by instagram @wawopavilion

Masih dalam wilaya pulau nusakambangan, obyek wisata Cilacap yang satu ini berada di sisi selatan pulau. Untuk menuju ke pantai ini anda harus menaiki kapal feri dari pelabuhan lo manis ke pelabuhan sodong. Sesampainya di pelabuhan sodong, anda bisa melanjutkan perjalanan lagi dengan menggunakan alat transportasi yang ada untuk menuju ke pantai tersebut. yang menjadi daya tarik pantai ini adalah ombak pantai yang sangat besar dengan pasir putih dan angin berhembus semilir yang membuat betah berlama-lama di pantai ini.

Pantai Jetis Cilacap

pantai-jetis-cilacap

by instagram @irwans_setiawan

Beralih ke daerah perbatasan kabupaten Cilacap dan kabupaten kebuman, pantai ini merupakan pantai yang menyimbolkan perbatasan kedua kabupaten tersebut. pantai jetis menjadi objek wisata di Cilacap yang ramai dikunjungi oleh wisatawan. Pantai yang dikelilingi oleh pesona pemandangan pegunungan kapur ini makin menjadkan banyak wisatawan tertarik mengunjungi pantai ini untuk sekedar menikmati suasana alamnya.

Pantai Widarapayung

pantai-widarapayung

by instagram @ihyainun

Wisata Cilacap yang satu ini memiliki deburan ombak yang sangat besar dan sangat cocok untuk menguji nyali para peselancar. Bahkan karena ombaknya yang besar tersebut, pantai ini pernah dijadikan sebagai tuan rumah event selancar nasional pada tahun 2010. Selain berselancar, di pantai ini anda juga menikmati pesona alam dan bisa juga berkeliling pantai dengan menaiki kuda poni.

Pantai Karang Pandan

pantai-karang-pandan-cilacap

by instagram @malangrayatour

Dapat dikatakan pantai ini belum cukup terkenal dan masih sepi sehingga sangat cocok untuk anda yang ingin menenangkan pikiran menyatu dengan alam. Wisata pantai ini cukup indah jika dibandingkan dengan wisata Cilacap dan sekitarnya. Pantai dengan pasir putih, air laut yang jernih, serta ombak yang tenang menjadikan pantai ini sangat cocok untuk untuk anda yang ingin bermain air dengan aman.

Benteng Karang Bolong

benteng-karang-bolong-cilacap

by instagram @bram_ay

Benteng peninggalan jajahan belanda ini menjadi wisata Cilacap yang bisa anda kunjungi karena memiliki ke eksotisan tersendiri. Wisata sejarah ini memiliki luas benteng kuranf lebih 6000 meter persegi yang dilengkapi dengan empat lantai. Yang membuat benteng ini unik adalah dua lantai berada di permukaan tanah dan dua lantainya lagi berada di bawah permukaan tanah. Terdapat pula peninggalan meriam yang dulunya digunakan untuk pertahanan musuh dari arah laut. Selain itu di dalam benteng ini juga terdapat beberapa ruangan bersejarah yang digunakan sebagai tempat penyimpanan logistic, tempat senjata, ruang prajurit, sampai dengan ruang penyiksaan. Masyarakat setempat mengatakan jika benteng ini terkesan angker karena sering terjadi kejadian-kejadian aneh yang tak masuk diakal.Wah seperti apa ya kira-kira? Itulah yang membuat banyak orang tertarik datang untuk mengungkap misteri tersebut.

Gunung Srandil Cilacap

gunung-srandil-cilacap

by instagram @zntania

Wisata Cilacap jateng ini merupakan wisata religi untuk anda yang suka berziarah ke tempat ini. banyak yang masih menganut kepercayaan bersemedi pada malam jumat kliwon ataupun malam satu syuro dengan tujuan masing-masing. Lokasi dari gunung srandil ini beralamatkan di glempangpasir, kaecamatan adipala, kabuaten Cilacap.

Sedekah Laut Cilacap

sedekah-laut-cilacap

by instagram @aguskusmawanto

Merupakan prosesi adat kepercayaan masyarakat setempat untuk memberikan seserahan yang nantinya dibuang ke laut selatan dengan tujan agar pantai selalu selamat tanpa menelan korban jiwa dan selalu bersahabat dengan para nelayan. Di balik dari kepercayaan tersebut, sedekah laut uga merupakan ritual arak-arakan yang menarik untuk dilihat. Biasanya acara ini dilakukan pada saat menjelang tahun baru islam atau pada bulan syuro.

Alun-alun kota Cilacap

alun-alun-kota-cilacap

by instagram @yossi_rizal

Dan yang terakhir untuk menutup kunjungan di berbagai destinasi wisata yang ada di Cilacap, alun-alun Cilacap menjadi tempat yang cocok untuk di datangi sebagai wiasta malam Cilacap. Alun-alun kota Cilacap ini akan sangat ramai pada saat malam hari, berbagai fasilitas hiburan disuguhkan untuk membuat wisatawan mengenang kenangan indah ketikan berkunjung ke Cilacap. Pemangangan malan alun-alun dengan emerlap lampu mobil genjot yang hilir mudik sambil menikmati wedang ronde menjadikan malam anda terasa sempurna.

Curug Cimandaway

curug-cimandaway

by instagram @kusumaarena

Kebanyakan obyek wisata Cilacap jawa tengah yang dipromosikan merupakan melulu keindahan pantai karena memang letak kabupaten ini berada di sisi selatan jawa tengah. Namun jangan salah, ternyata di Cilacap ini menyimpan wisata curug yang memiliki keindahan yang memukau. Curug ini berada di sebelah barat bagian dari Cilacap yang merupakan berbatasan dari jateng dan jabar. Curug dengan aliran air yang deras dan memiliki ketinggian 65 meter ini resmi dibuka untuk umum sebagai obyek wisata Cilacap jawa tengah pada tahun 2012.

Waduk Kubang Kangkung

waduk-kubang-kangkung

by instagram @dwi_rizqimiranti

Waduk ini tak kalah dari tempat wisata Cilacap dan sekitarnya loh, mengapa? Karena waduk ini memiliki sejarah unik yaitu sebagai tempat penyimpanan air bersih peninggalan belanda yang kini di sulap menjadi wisata yang ramai dikunjungi wisatawan.

Tempat Wisata di Cilacap Lainnya

desa-matenggeng

Lokasi di Desa Matenggeng, Kabupaten Cilacap by instagram @tomyfarisada

pantai-kali-kencana

Pantai Kali Kencana by @fuadamrizal99

pantai-kalipat

Pantai Kalipat by instagram @iraylstiani

goa-selok

Goa Selok by instagram @@febbyoo15

masjid-batu-taman-hati

Masjid Batu Taman Hati by instagram @@arie.st.583

hutan-pinus-karanggedang

Loc : Hutan Pinus Karanggedang , Sidareja , Cilacap by instagram @ekadetalestari

pantai-kalijati

Pantai Kalijati Nusakambangan by instagram @melianalesmanaa

gunung-selok

Loc : Gunung Selok , Adipala , Cilacap by instagram @putrifatma15

pantai-selok-pipa

Pantai Selok Pipa by instagram @hendrikm28

kolam-renang-tirta-rinjani

Kolam Renang Tirta Negara Indah by instagram @norairawati

Itulah beberapa tempat wisata di Cilacap yang bisa anda kunjungi untuk menghabiskan waktu liburan ataupun weekend anda. tak perlu khawatir soal penginapan karena di lokasi dekat wisata banyak terdapat penginapan. Peta wisata Cilacap sendiri dapat dengan mudah diakses melalui jaringan internet untuk memudahkan perjalanan anda menuju destinasi wasata yang anda inginkan. Semoga artikel ini dapat memberikan referensi liburan dan bermanfaat bagi anda.

Dipublikasi di Cilacap | Tinggalkan komentar

Solo

Destinasi Tempat Wisata di Solo dan Sekitarnya – Surakarta atau sering dikenal dengan Solo ini sudah tidak asing lagi di telinga kita. Karena selain wisata kulinernya, kota ini juga terkenal akan budaya dan tempat wisatanya yang menarik banyak wisatawan lokal maupun mancanegara untuk datang kesini. Untuk berkunjung ke Solo bukanlah hal yang sulit lagi karena tujuan ke kota ini kita bisa menaiki kendaraan pribadi atau transportasi umum seperti bus, kereta dan pesawat terbang.

 Pandawa Water World Solo Baru

pandawa-water-world-solo-baru

Menjadi salah satu tempat wisata di Solo, wahana air yang satu ini menawarkan fasilitas air yang bisa dibilang lengkap. Berlokasi di Jl. Cernara Raya Solo Baru, wahana ini buka pukul 10.00 – 18.00 ( Senin – Jumat ), 08.00 – 18.00 ( Sabtu, Minggu, dan Hari Libur ) dengan tiket yang berbeda pula yaitu Rp. 80.000 ( Senin – Jum’at ) dan Rp. 100.000 ( Sabtu, Minggu, dan Hari Libur ).

Taman Balekambang

taman-balekambang-1

Memiliki luas sekitar 10 Ha, Taman Balekambang ini cocok buat dijadikan tempat wisata keluarga di Solo karena selain lokasinya yang hijau, bersih dan asri, tempat ini juga dibagi menjadi dua bagian yaitu Taman Air Partini dan Hutan Partinah.

Keraton Kasunanan Surakarta

keraton-kasunanan-surakarta

Berwisata sekaligus belajar sejarah bisa anda lakukan di Keraton Kasunanan Surakarta. Dibangun pada Tahun 1745 oleh Pakoe Boewono II, tempat ini memiliki koleksi seperti wayang kulit, kereta kencana, macam-macam senjata dan masih banyak lagi benda-benda peninggalan lainnya.

Keraton ini sekarang dibuka untuk umum pada jam-jam tertentu yaitu pukul 08.30 – 14.00 setiap harinya dan khusus hari Minggu hanya dibuka pada pukul 08.30-13.00.

Taman Sriwedari

taman-sriwedari

Dibangun bertujuan sebagai tempat peristirahatan keluarga kerajaan, kompleks taman ini sekarang dibuka untuk umum dan dijadikan sebagai tempat penyelenggaraan tradisi Malam Slikuran. Dan sejarahnya, tempat ini juga pernah digunakan sebagai lokasi penyelenggaraan PON I pada tahun 1948.

Memiliki fasilitas yang cukup baik seperti restoran, stand kerajinan tangan dan gedung wayang menjadikan taman ini ramai dikunjungi oleh banyak wisatawan lokal maupun asing.

Tidak buka selama 24 jam, wisata solo murah ini hanya dibuka di jam 10.00 – 22.00 dengan tarif yang terjangkau yaitu Rp. 3.000.

Kunjungi Tempat Wisata di Jawa Tengah Lainnya : 

Rekomendasi 11 Tempat Wisata Terbaik di Cilacap Jawa Tengah
23 Tempat Wisata di Purbalingga Paling Terkenal
18 Tempat Wisata di Pemalang Jawa Tengah Rekomended

Museum Manusia Purba Sangiran

museum-manusia-purba-sangiran

Tempat wisata di Solo Jawa Tengah yang cocok buat edukasi anak-anak maupun orang dewasa lainnya adalah Museum Purba Sangiran. Dilengkapi dengan fosil manusia purba berjumlah 13.000. Mulai dari yang berumur jutaan tahun sampai 200.000 tahun, semuanya lengkap ada disini. Selain koleksi fosil manusia purba, di tempat ini juga terdapat fosil lain seperti batu, hewan, tumbuhan dan alat-alat yang digunakan manusia purba pada zaman dulu.

Harga tiket yang hanya Rp. 5.000 menjadikan Museum Manusia Purba Sangira termasuk dalam wisata solo murah. Untuk lokasinya berada di Desa Krikilan, Kec. Kalijambe, Kab. Sragen atau lebih tepatnya 15 KM kalau Anda dari Kota Solo.

Pura Mangkunegaran

pura-mangkunegaran

Didirikan pada tahun 1757, objek wisata di solo ini merupakan kediaman Sri Paduka Mangkunegara yang berbentuk layaknya keraton. Bukan hanya itu saja, di tempat ini juga terdapat wayang, tari, gamelan dan barang bersejarah lainnya yang dikumpulkan dari berbagai tempat seperti Jogja, Cirebon, Bali, Madura, dan Solo.

Buka setiap harinya di jam 09.00 – 14.00 dan khusus jumat hanya buka mulai 09.00 – 12.00.

 Wisata Pendidikan Monumen Pers

wisata-pendidikan-monumen-pers

Terletak di Jl. Gajah Mada 59 Surakarta, objek wisata di solo ini memiliki lebih dari satu juta majalah dan koran serta benda-benda lainnya yang berhubungan dengan pers. Fasilitas yang bisa anda nikmati disana yaitu Perpusatkaan, Koran gratis dan Ruang Multimedia.

Kampoeng Batik Kauman

kampoeng-batik-kauman

Bosan dengan wisata di Solo lainnya ? Saatnya anda mampir ke destinasi wisata solo yang satu ini. Kampoeng Batik Kauman adalah pusatnya kerajinan batik yang ada di Kota Solo. Bukan hanya dikenal oleh Nusantara, batik buatan kampoeng kauman juga sudah dikenal baik di seluruh dunia. Banyak orang-orang di Luar Negeri sana yang berlangganan membeli batik ini dengan harga jutaan rupiah.

Selain berbelanja, tempat wisata di solo jawa tengah yang satu ini juga memanjakan pengunjungnya dengan mengizinkan siapa saja untuk melihat proses pembuatan batik dari awal sampai akhir. Bahkan bukan hanya melihat-lihat, anda juga diperbolehkan untuk mempraktekkan sendiri.

Tugu Lilin

tugu-lilin

Tugu Lilin yang dibangun sebagai peringatan 25 tahun berdirinya Boedi Oetomo ini menggambarkan arti pengabdian dan semangat perjuangan di jaman penjajahan. Dan kini ramai dikunjungi sebagai objek wisata di solo. Berlokasi di kawasan Jalan Dr. Wahidin Sudiro Husodo, tugu ini juga sering dijadikan sebagai tempat foto selfie.

Kebun Binatang Taru Jurug

kebun-binatang-taru-jurug

Selain tempat bersejarah, terdapat juga kebun binatang yang cocok buat tempat wisata keluarga di Solo. Berlokasi di Jalan Ir. Sutami No. 40 Kentingan Jebres, tempat ini sekarang cukup terkenal dan ramai pengunjung terutama di hari libur nasional. Untuk harga tiketnya pun cukup terjangkau, hanya Rp. 6.000.

Galabo Solo

galabo-solo

Wisata Kuliner di Solo yang wajib anda coba selain nasi liwet, susu shijack, klewer, wedang dongo, sate sapi, gudeg ceker, dan bestik lidah adalah di lokasi Gladak Langen Bogan ( Galabo ). Dikunjungi lebih dari 1500 – 2000 setiap harinya, tempat ini berlokasi di Jl. Mayor Sunaryo depan Beteng Trade Center dan Pusat Grosir Solo.

Mau cicipi wedang dongo, sate kere, thengkleng, mie kethoprak, wedang ronde ? semuanya ada disini. Dan, buat kamu yang suka tongkrongan malam sambil ngerjain tugas, disini disediakan fasilitas hotspot juga. Jadi tunggu apa lagi ? Yuk jelajah tempat wisata kuliner di Solo yang satu ini.

Grojogan Sewu Tawangmangu

grojogan-sewu-tawangmangu

Tidak mempunyai pantai seperti Tempat Wisata di Jogja menjadikan wisata alam di solo mempunyai hal lain yang wajib anda kunjungi yaitu Grojogan Sewu Tawangmangu. Wisata di solo dan sekitarnya ini berlokasi 37 KM dari Solo atau lebih tepatnya berada di Kabupaten Karanganyar. Harga tiket masuk Rp. 18.000.

Air Terjun Jumog

air-terjun-jumog

Air terjun yang menawan selain di Grojogan Sewu Tawangmang adalah Air Terjun Jumog yang berlokasi kurang lebih 40 KM dari Kota Solo. Hanya dengan Rp. 5.000, tempat wisata yang satu ini menawarkan wisata alam di solo yang sangat menakjubkan buat dijadikan rekomendasi wisata di solo dan sekitarnya .

Ngarsopuro Night Market Solo

ngarsopuro-night-market-solo

Bermalam di Solo nggak lengkap rasanya kalau belum mampir ke tempat wisata kuliner di solo dan Ngarsopuro Night Market. Kawasan yang dijadikan tempat tongkrongan warga Solo dan Wisatawan ini berada di Selatan Pura Mangkunegaran atau lebih tepatnya berlokasi di Jalan Diponegoro. Bukan sekedar tempat nongkrong, tempat ini juga dijadikan sebagai Pasar Malam disetiap hari Sabtu dan Minggunya.

Museum Batik Danar Hadi Solo

museum-batik-danar-hadi-solo

Mau mengenal batik yang berada di seluruh Nusantara dalam satu museum sekaligus beli oleh-oleh khas Solo ? Coba datang ke destinasi wisata solo Museum Batik Danar Hadi. Selain menjadi merek batik ternama dan membuka outlet penjualan, Danar Hadi juga membuat sebuah musuem yang bisa anda kunjungi.

Pasar Klewer

pasar-klewer

Berbelanja kain, batik serta pakaian murah untuk oleh-oleh keluarga di rumah ? Jangan lupa mampir ke Pasar Klewer. Karena pasar ini merupakan pasar terbesar yang ada di Solo.

Solo Grand Mall

solo-grand-mall

Selain pasar tradisional dan musuem, di Solo juga terdapat wisata belanja berupa pasar modern seperti Solo Grand Mall. Dan mall yang satu ini juga merupakan mall terbesar yang ada di Solo. Jadi jangan heran kalau di mall ini ramai pengunjung yang berbelanja, nonton film di bioskop ataupun sekedar nongkrong di Foodcourt.

Pusat Grosir Solo

Punya keinginan atau sudah memiliki usaha dagang ? Ada baiknya anda coba kunjungi pusat grosir yang satu ini sebagai kiblat kulakan barang dagangan nantinya.

:: Tempat Wisata di Solo Lainnya ::

wedangan-pendopo

festival-bamboo-solo-1

pasar-antik-triwindhu

  • The Park Solo
  • Hartono Mall
  • Solo Paragon Mall
  • Solo Square

Demikian ulasan kami mengenai Destinasi Tempat Wisata di Solo dan Sekitarnya. Semoga dapat membantu Anda dalam mencari destinasi tujuan yang dicari.

Dipublikasi di Solo, Tak Berkategori | Tinggalkan komentar

Kebumen

Tempat Wisata di Kebumen Jawa Tengah – Jika Anda ingin berwisata di daerah Jawa Tengah, Anda tidak boleh melewatkan untuk singgah di kota Kebumen. Memangnya ada wisata apa saja di Kebumen? Jika Anda belum tahu, ada banyak loh destinasi wisata yang dapat Anda kunjungi di kabupaten Kebumen dan sekitarnya. Wisata Kebumen terbaru dan sangat beragam. Kebumen memiliki banyak pantai dengan pemandangan eksotis, Kebumen juga memiliki berbagai wisata alam yang menakjubkan, tidak ketinggalan wisata air mulai dari yang menenangkan dan merelaksasi tubuh sampai yang memacu adrenalin, serta bagi Anda yang ingin berwisata religi Anda juga dapat mengunjungi beberapa makam syekh di kabupaten ini.

Bagi para pemburu pantai, Kebumen merupakan salah satu surganya pantai. Berada di bagian selatan pulau jawa, Kebumen menyuguhkan keindahan laut selatan dengan pemandangan pantai yang eksotis khas pesisir selatan Jawa. Tempat wisata Kebumen keren satu ini benar-benar tidak boleh Anda lewatkan. Ada 9 wisata pantai Kebumen yang dapat Anda jelajahi, dimana saja? Berikut ulasannya.

Pantai Ayah

pantai-ayah

Pantai ayah merupakan pantai yang dikelilingi bukit. Terletak di sebelah selatan kota Kebumen dengan jarak sekitar 7 km dari goa Jatijajar. Pantai ini di daerah Kebumen memang bukan pantai yang memiliki pasir putih. Namun, keindahan pantai bukan hanya dari ada tidak nya pasir putih bukan? Menikmati keindahan pantai ayah dengan bukit hijau yang mengelilinginya juga dapat ada jadikan salah satu tujuan piknik yang mengasyikan. Apalagi Anda dapat menikmati berbagai kuliner seafood yang segar dan langsung dimasak di sekitar lokasi pantai pasti dapat menambah nikmatnya berlibur ke pantai yangterkenal di Kebumen ini.

Pantai Menganti

pantai-menganti

Selanjutnya adalah wisata Kebumen pantai Menganti. Yah, pantai yang satu ini menjadi sangat populer dikalangan pecinta laut karena keindahannya. Daerah pantainya yang masih sangat sepi menjadi salah satu daya tarik untuk mengunjungi pantai ini. di hari-hari tertentu jika Anda beruntung Anda bahkan dapat menikmati keindahan pantai yang bersih serasa pantai milik pribadi. Menyenangkan bukan?

Pantai Suwuk

pantai-suwuk

Pantai Suwuk merupakan tempat wisata di Kebumen dan sekitarnya yang menjadi Andalan. Maka tidak heran pantai ini menjadi salah satu pantai yang ramai dikunjungi baik wisatawan lokal maupun warga sekitar. Jika Anda bergerak dari kota Kebumen sejauh 50 km, Anda akan mendapati pantai yang berada di desa Suwuk kecamatan Puring ini. fasilitas wisata di pantai ini sudah terbilang cukup lengkap, ada berbagai wahana permainan yang ditawarkan, dilengapi dengan pesawat garuda boeing 737 milik maskapai penerbangan garuda yang kini menjadi salah satu tempat untuk wisata edukasi bagi anak-anak sembari menikmati penadangan pantai.

Pantai Karang Bolong

pantai-karang-bolong

Pantai Karang Bolong merupakan pantai yang terletak tidak jauh dari pantai suwuk. Namun, walaupun ‘bertetangga’ pantai jarang bolong ini berlokasi di kecamatan yang berbeda dari pantai suwuk. Menawarkan keindahan pantai yang berbeda dari pantai suwuk, pantai Karang Bolong juga tidak boleh terlewat bagi Anda pecinta pantai. Di pantai ini terdapat banyak batu karang yang bolong atau berlubang yang digunakan oleh burung walet untuk bersarang sehingga pantai ini diberi nama pantai Karang Bolong. Dikelilingi dengan bukit menjulang dan pohon-pohon kelapa yang melambai tertiup angin menambah nyaman suasana pantai ini.

Pantai Petanahan

pantai-petanahan

Pantai ini pernah menjadi Andalan wisata pantai di Kebumen sebelum banyak pantai yang ditemukan di sekitar nya sehingga pamor pantai ini berkurang. Namun jangan berpikir negatif terlebih dahulu, pantai yang terletak di kecamatan Petanahan ini tidak kalah eksotis loh. Pantai yang penuh legenda ini memiliki air yang jernih yang sayang jika Anda lewatkan.

Pantai Karang Agung

pantai-karang-agung

Tidak ada pasir di objek wisata di Kebumen ini. pantai tidak selalu identik dengan hamparan pasir yang bertemu ombak di ujungnya. Pantai Karang Agung menawarkan pemandangan yang berbeda. dihiasi bebatuan yang bertemu langsung dengan ombak, pantai yang masih sepi dan belum banyak terjamah manusia ini sangat menarik untuk dikunjungi. Yang menambah daya tarik adalah adanya batu karang yang ikonik berdiri kokoh di tepi pantai ini. oleh warga, batu karang ini dikeramatkan dan dilindungi, sehingga kelestariannya terjaga.

Pantai Pecaron

pantai-pecaron

Pantai ini tidak terlalu luas dibanding pantai-pantai lainnya di Kebumen. Namun, karena masih sepi dan tidak banyak wisatawan yang berkunjung ke pantai ini, pantai Pecaron dapat Anda jadikan sebagai salah satu pantai untuk melarikan diri sejenak dari kebisingan kota. Suasananya yang sepi dan nyaman dapat menyegarkan pikiran Anda dan membuang hawa negatif karena polusi kota.

Pantai Pasir Kebumen

pantai-pasir-kebumen

Salah satu tempat wisata di Kebumen Gombong ini memiliki cerita misteri tersendiri. Dikisahkan tempat ini merupakan gerbang menuju istana Nyi Roro Kidul yang menguasai laut selatan Jawa. Terlepas dari cerita misterinya, pantai ini memiliki daya tarik yaitu terdapatnya tempat pelelangan ikan. Jika Anda ingin mendapatkan ikan segar hasil tangkapan nelayan, Anda dapat mengunjungi pantai ini.

Pantai Lembupurwo

pantai-lembupurwo

Akses ke pantai Lembupurwo sudah sangat bagus dan nyaman. Anda dapat mengunjungi pantai dengan pasir hitam hingga kecoklatan ini dengan nyaman. Pemandangan yang disajikan pun unik sehingga menarik untuk Anda kunjungi di waktu libur Anda. para pemburu pantai harus mencoba mengunjungi pantai dengan perpaduan rawa dan pohon cemara ditepian pantai nya ini.

Wisata alam Kebumen juga tidak kalah menarik untuk Anda kunjungi. Ada berbagai wisata alam yang siap membuat pikiran Anda tenang dan kembali refresh saat kembali bekerja nanti. Jadi tunggu apa lagi mari kita simak wisata alam apa saja yang ada di Kebumen.

Goa Jatijajar

goa-jatijajar

Obyek wisata Kebumen yang paling terkenal adalah goa Jatijajar. Goa ini merupakan goa yang sudah terbentuk ribuan tahun menghasilkan pemandangan bawah tanah yang luar biasa. Terletak di 21 km dari Gombong dan 42 km dari Kebumen, salah satu wisata Kebumen dan sekitarnya ini memeliki legenda yang menarik. Konon, dahulu goa ini digunakan oleh raden Kamndaka dalam certa lutung kasarung sebagai tempat bertapa. Goa eksotik ini sudah dibangun dengan sangat apik, sehingga Anda tidak perlu khawatir tersesat karena penerangan dan jalan di dalam goa telah dibuat sedemikian rupa agar wisatawan aman dan nyaman saat mengunjungi goa ini.

Goa Petruk

goa-petruk

7 km dari goa Jatijajar, Anda akan menjumpai goa Petruk ini. goa ini memberikan pemandangan keindahan goa yang eksotis dengan stalaktit dan stalakmitnya yang ikonik. Suara tetesan air kapur yang terus menetes secara teratur memberikan irama menggema yang menenangkan. Terdapat beberapa relief kehidupan manusia dan tokoh pewayangan di goa ini. jika Anda berkunjung ke goa Jatijajar, tidak ada salahnya untuk mampir ke goa Petruk ini.

Goa Barat

goa-barat

Goa Barat merupakan wisata Kebumen yang baru dibuka untuk umum belum lama ini yaitu pada tahun 2012. Jika Anda pecinta susur gua, goa barat merupakan lokasi yang dapat Anda kunjungi. Di dalam goa ini terdapat air terjun yang ketinggiannya mencapai 32 meter dengan keindahan stalaktit dan stalakmit yag mengagumkan. Goa ini dibuka untuk wisatawan yang memiliki tujuan atau minat khusus seperti susur gua. Masuknya pun harus disertai dengan pemandu agar perjalanan Anda aman.

Bukit Pranji

bukit-pranji

Nah, untuk para mencari sunrise, Anda dapat mengunjungi bukit Pranji ini jika sedang berada di sekitar Kebumen. Banyak wisatawan yang sengaja mendirikan tenda di bukit ini untuk mendapatkan sunrise yang memukau. Anda juga bisa mendapatkan view yang memukau jika mendaki bukit ini.

Curug Kedondong

curug-kedondong

Wisata Kebumen ini berada di desa gunungsari kecamatan karanggayam, Kebumen. Anda dapat menjangkaunya dengan mudah dari kota Kebumen. Hanya butuh waktu sekitar 45 menit dari kota Kebumen Anda sudah dapat menikmati keindahan curug atau air terjun yang memiliki ketinggian sekitar 23 meter ini.curug ini belum dikelola secara resmi dan masih jarang yang mengunjunginya. Namun karena belum terjamah dan lokasinya masih dipedalaman, keindahan curug ini masih sangat asli dan terjaga. Jangan sampai Anda lewatkan menjelajah ke curug ini jika sedang memiliki waktu luang.

Curug Sudimoro

curug-sudimoro

Air terjun yang memiliki empat tingkatan ini sayang jika tidak dikunjungi bagi Anda pecinta wisata alam. Curug yang berlokasi di desa Donorejo, Kenteng, kabupaten Kebumen ini menjadi salah satu tempat wisata di Kebumen jateng yang harus Anda kunjungi jika sedang singgah di kabupaten ini. suasana nya yang segar dijamin membuat Anda puas selama liburan.

Jembangan Wisata Air

jembangan-wisata-air

Wisata jembangan Kebumen merupakan wisata yang sedang populer dikalangan anak muda. Banyak spot-spot yang instagramable di Jembangan wisata alam Kebumen wisata ini terletak di desa jembangan, pocowarno, Kebumen. Kawasan wisata terpadu ini menyediakan berbagai wahana. Seperti perahu yang dapat Anda naiki untuk berkeliling telaga hijau nan asri, serta berbagai permainan anak yang memiliki harga tiket yang cukup terjangkau. Bagi Anda penggemar fotografi, Anda bisa singgah ke sini untuk sekedar berfoto dan memamerkannya di akun media sosial milik Anda.

Pemandian Air Panas Krakal

pemandian-air-panas-krakal

Tempat wisata di Kebumen kota ini dapat dijadikan tempat merelaksasi baik tubuh dan pikiran Anda tentunya adalah pemandian air panas Krakal. Pemandian air panas alami ini berada di desa krakal, Alian, Kebumen. Destinasi wisata ini sudah cukup terkenal karena air panasnya yang terkenal alami dan menyajikn tempat VIP bagi Anda yang ingin menikmati mandi air panas dengan lebih nyaman. Pastikan Anda mampir kesini untuk merasakan nikmatnya berendam air panas alami tanpa harus jauh-jauh ke negeri Sakura.

Wisata Religi

Dalam peta wisata Kebumen terbaru, Anda juga dapat merasakan wisata religi. Jika Anda tertarik dengan wisata religi, Anda bisa berkunjung ke beberapa makam shekh dan para pemimpin islam pada masa terdahulu di daerah Kebumen. Beberapa makam yang dapat Anda kunjungi diantaranya makam Syeikh Abdul Awal, makam Anom Sida Karsa, makam Syekh Abdul kahfi Lemah Lanang, makam Tumenggung Kalapaking, makam R. A. Tan Peng Nio Kalapaking.

Sekian beberapa ulasan mengenai daftar tempat wisata di Kebumen yang belum banyak diketahui dan dapat Anda kunjungi jika sedang berlibur ke kota ini. Wisata Kebumen hits ini memiliki banyak daya tarik dan menyediakan berbagai wahana yang tentunya membuat liburan Anda lebih bervairasi dan menyenangkan. Selamat berwisata di Kebumen para petualang!

Dipublikasi di Kebumen | Tinggalkan komentar

Magelang

Magelang merupakan kota kecil yang terletak di Provinsi Jawa Tengah. Letaknya cukup strategis karena menjadi jalan utama arah jogja – semarang. Meskipun magelang kotanya tidak cukup luas, namun objek wisata magelang cukup komplit. Oleh karena itu tidak heran lagi kalau banyak wisatawan baik mancanegara maupun domestik yang berkunjung ke kota ini.

Magelang termasuk kabupaten dan kota yang memiliki peninggalan tujuh keajaiban dunia, sehingga sampai saat ini magelang semakin terkenal baik di indonesia sendiri bahkan sampai ke penjuru dunia. Selain itu, getuk trio juga merupakan wisata kuliner Magelang khas yang menusantara . Di Magelang ada berbagai situs yang merupakan peninggalan sejarah di antaranya yaitu candi borobudur, candi mendut dll. Selain itu di magelang juga terdapat lebih dari 30 tempat wisata yang bisa anda kunjungi untuk berlibur bersama keluarga. Diantaranya adalah sebagai berikut :

Gereja Ayam di Magelang

Gereja Ayam di Magelang

Gereja Ayam mungkin sudah tidak asing lagi ditelinga wisatawan terutama masyarakat Magelang dan sekitarnya. Tempat yang digunakan sebagai shooting film AADC ini sekarang hits dan ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai daerah. Meskipun kondisi dari Gereja ini terbengkalai namun keunikan bentuk fisiknya tidak mengurangi minat wisatawan. Dan adapun fakta unik dari objek wisata ini adalah bahwa bentuk fisiknya justru tidak berupa ayam namun lebih ke burung merpati yang di kepalanya terdapat mahkota.

Selain sebagai tujuan wisata, Gereja Ayam yang berlokasikan di Bukit Rhema, Dusun Gombong, Desa Kembang Limus, Kecamatan Borobudur ini juga seringkali dijadikan foto selfie dan pre-wedding.

Top Selfie Pinusan Kragilan Magelang

Top Selfie Pinusan Kragilan Magelang

Selain Gereja Ayam yang hits melalui sosial media, adalagi tempat wisata di Magelang yang saat ini ramai dikunjungi oleh wisatawan yaitu Top Selfie Pinusan Kragilan Magelang. Berlokasikan di Kaponan, Kecamatan Pakis, tempat ini sekarang kian ramai karena memiliki view yang epic untuk muda-mudi berfoto selfie dan dipamerkan di sosial media seperti facebook dan instagram. Tidak dipungut biaya untuk ke lokasi tersebut, hanya saja anda akan dikenakan biaya tiket yaitu Rp 2.000 untuk sepeda motor dan Rp. 5.000 untuk parkir mobil.

Taman Kyai Langgeng

Tempat wisata di magelang

Taman kyai langgeng merupakan taman wisata yang sudah terkenal dengan kesejukan dan keramahan lingkunganya. Di dalam taman wisata tersebut juga terdapat kebun binatang yang banyak diminati oleh anak-anak sebagai media edukasi.

Adapun letak taman wisata kyai langgeng yaitu ada di jalan cempaka kira–kira satu kilometer dari pusat kota ke arah selatan. Dan taman kyai langgeng memiliki luas sekitar dua puluh delapan hektar. Kalau anda berwisata dari monumen jogja kembali kira-kira jarak yang harus anda tempuh sampai taman wisata kyai langgeng sekitar 42km. atau kalau dari arah kopeng  sekitar 35 km, dari prambanan sekitar  50km,  dan dari arah wisata candi borobudur sekitar 19 km.

Selain terdapat kebun binatang, pepohonan langka, gua dan patung raksasa seperti dinosaurus, disana juga terdapat pentas seni tradisional yang sengaja diadakan untuk menghibur dan memperkenalkan seni kepada para wisatawan setiap akhir pekannya.

Alun-alun Kota Magelang

wisata magelang

Kalau jalan-jalan ke kota magelang tanpa singgah ke alun-alun kota magelang rasanya ada yang berkurang. Selain karna memang strategis letaknya di tengah kota, di wisata kota magelang ini anda juga bisa berfoto ria di dekat menara air yang menjadi icon magelang saat ini. Menara air ini merupakan bangunan peninggalan belanda, yang sampai saat ini masih berfungsi dengan baik.

Alun-alun kota magelang di samping dekat dengan tempat peribadatan bagi umat islam, kristen, katholik dan konghucu, Disana anda juga dapat membeli oleh-oleh karena ada juga pusat perbelanjaan seperti matahari, gardena, dan pecinan.

Adapun ketinggian menara yang berbentuk unik tersebut 15 meter dan sekarang bangunan tersebut digunakan untuk menampung air guna kebutuhan warga kota magelang. Pada hari-hari libur atau hari-hari tertentu alun-alun kota tidak pernah sepi dari pengunjung, baik siang maupun di malam hari karena memang di buka untuk umum, ada hiburan konser band, dan ada beragam kuliner yang siap untuk menemani waktu santai anda.

Taman Bermain Badaan

wisata di magelang

Badaan merupakan wisata daerah magelang berupa taman yang sangat cocok untuk memanjakan putra dan putri anda. Meski lokasinya tidak begitu luas namun badaan memiliki fasilitas yang lumayan lengkap untuk bermain anak-anak, karena ada beragam patung yang ukuranya mirip dengan hewan aslinya, ayunan, mobil-mobilan listrik, dan lain-lain.

Adapun letak dari taman badaan tersebut adalah di sudut antara jalan Ade Irma Suryani dan jalan Pahlawan dan berdekatan bahkan berhadapan dengan musium sudirman.

Di taman badaan bisa juga untuk menguji mental putra ataupun putri anda, yaitu dengan cara putra dan putri anda berbaur dengan teman sebayanya yang belum saling mengenal sebelumnya hingga mereka saling mengenal dan bermain bersama di taman badaan tersebut. Dan untuk bapak atau ibu yang berkunjung bisa juga sambil menikmati jajanan unik seperti bakso krikil, bakso mercon dan aneka jajanan yang sudah tersaji di sekitar lokasi badaan.

Panca Arga

Panca Arga

Panca Arga merupakan perumahan yang di singgahi oleh para pemimpin dan anggota TNI AD yang memiliki kantor di akmil magelang. Panca Arga yang letaknya tepat dikelilingi oleh lima gunung ini tidak hanya sebagai tempat untuk kegiatan namun juga untuk rekreasi, karena di tempat tersebut anda dan keluarga bisa melihat barang-barang peninggalan seperti meriam atau alat perang ketika melawan belanda.

Bukit Tidar

Bukit Tidar

Bukit Tidar terletak di magelang utara tepatnya di dalam kompleks akademi militer. Bukit tidar disebut dengan pakunya tanah jawa. Dan di bukit ini juga terdapat petilasan makam leluhur warga magelang dan makam seorang syech subakir dari persia dan Kyai Spanjang salah satu penyebar agama islam di tanah jawa dulunya.

Bukit tidar meski tidak terlalu tinggi namun memiliki sejumlah pohon yang rimbun, sehingga sering disebut sebagai paru parunya kota magelang, karena bisa memberi kesejukan dan kesegaran udara di seputaran kota magelang.

Pecinan Magelang

tempat wisata magelang

Pecinan atau jalan pemuda magelang atau di sebut juga malioboronya magelang merupakan wisata kota magelang yang dijadikan sebagai pusat perbelanjaan yang cukup ramai dan lengkap, mulai dari toko perhiasan, restauran, oleh-oleh, dll. Dan pecinan ini juga merupakan jalan utama dari kota magelang, karena terdapat tepat di sebelah alun-alun kota.

Kunjungi Tempat Wisata di Jawa Tengah Lainnya : 

Rekomendasi 22 Destinasi Tempat Wisata di Solo dan Sekitarnya
22 Tempat Wisata Terlengkap di Banjarnegara Jawa Tengah
TOP 50+ Tempat Wisata di Kota Semarang dan Sekitarnya

Candi Borobudur

objek wisata di magelang

Candi borobudur memang tidak asing lagi ditelinga kita, bukan hanya menjadi tempat wisata di Magelang saja, tetapi sudah menjadi Icon Tempat Wisata Indonesia. Karena candi ini lah yang pernah masuk dalam 7 keajaiban dunia yang pernah ada. Meskipun terkenal sebagai destinasi wisata di jogja, namun sebenarnya candi borobudur ini terletak di kawasan kabupaten magelang, tepatnya di kalau dari semarang +- 100 KM, dari surakarta -+ 86 KM dan 40 KM kalau anda dari jogja.

Untuk mengenal sejarah candi borobudur, tiket masuknya pun cukup terjangkau Rp. 30.000 khusus dewasa dan 12.500 untuk anak-anak dibawah 12 tahun. Buka dari pukul 06.00 – 17.00.

Candi Pawon

wisata magelang jawa tengah

Candi pawon atau nama lain candi brajanalan ini terletak tidak jauh dengan candi borobudur, jarak dari candi borobudur ke candi pawon sekitar berjarak tempuh 2 KM. Kalau dari arah candi mendut berjarak tempuh sekitari 1 KM. Yang unik letak candi mendut, candi pawon dan candi borobudur memiliki garis lurus yang memberi arti bahwa ketiga candi tersebut memiliki hubungan sejarah yang sangat erat. Bahkan candi pawon sendiri merupakan upa angga atau bagian dari candi borobudur. Nama asal dari candi pawon adalah pawuan yang memiliki arti tempat menyimpan abu .

Batur candi pawon memiliki ketinggian sekitar 1,5 meter dan denahnya berbentuk segi empat. Uniknya lagi tepi candi pawon dibentuk berliku-liku yang memiliki dua puluh sudut, batur dari dinding dihiasi dengan pahatan berbagai motif yang berbentuk sulur-suluran, sebagai ciri khas supaya terlihat lebih ramping seperti candi hindu dan berbeda dengan candi budha lainya.

Pintu masuk ke ruangan dalam tubuh candi pawon yaitu terletak di sisi barat, di atas ambang pintu masuk terdapat hiasan kalamakara tanpa rahang bawah. Tangga menuju selasar dilengkapi dengan pipi tangga dengan pahatan pada dinding luarnya.

Candi Mendut

tempat wisata di magelang jawa tengah

Tempat wisata di Magelang Jawa Tengah yang berikutnya adalah Candi Mendut adalah candi yang letaknya berada di paling timur dari garis lurus tiga serangkai candi tadi. Pada bagian dalam candi ini terdapat ruangan yang berisikan altar tempat tiga arca Budha berdiri, dan keadaan arca tersebut sampai saat ini masih utuh. Relief-relief yang terdapat pada dinding candi ini masih jelas terlihat bentuknya. Relief tersebut mengandung cerita berupa ajaran moral dengan menggunakan tokoh-tokoh binatang sebagai pemerannya. Untuk penemuan situs bersejarah candi mendut pada tahun 1836. Kemudian di renovasi pada tahun 1897 dan 1904. Pada tahun 1908 dipugar kembali oleh arkeolog belanda hingga bagian puncaknya tertata. Dan pada  Tahun 1925 sejumlah stupa kembali dirapihkan, dipasang dan disusun lagi. Adapun luas bangunan candi mendut tersebut adalah 13,7×13,7 meterdengan tinggi 26,4 meter.

Candi Ngawen

Candi Ngawen

Candi ngawen letaknya dekat pasar muntilan terdiri dari lima candi, namun sampai saat ini yang masih utuh hanya satu, sisanya sudah menjadi reruntuhan. Mungkin karena  jauh dari jalan utama sehingga jaraknya terasa menjadi jauh bagi pengunjung yang hendak melihat keunikan dari candi ngawen tersebut. Candi ngawen berdiri di dekat pemukiman warga dan sawah. Lokasi candi ngawen masih dalam lingkup kelurahan gunung pring kecamatan muntilan yang terkenal dengan wisata religinya yaitu makam para leluhur.

Candi Canggal

Candi Canggal

Wisata Magelang Jawa Tengah yang berikutnya yaitu Candi canggal atau di sebut juga candi wukir ini terletak di dusun Canggal, Kelurahan Kadiluwih, Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi ini berada di atas Bukit Wukir dari lereng gunung Merapi pada perbatasan wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Candi canggal atau candi wukir merupakan peninggalan candi hindu, dan untuk penemuan situs candi tersebut diperkirakan tahun 732 M. Candi canggal di bangun pada pemerintahan raja sanjaya dari zaman kerajaan mataram kuno. Pada tahun 1879 banyak di temukan prasasti canggal yang sudah kita kenal sampai saat ini. Komplek area reruntuhan candi mempunyai ukuran 50 meter x 50 meter.

Candi Selogriyo

Candi Selogriyo

Candi Selogriyo terletak di Dusun Campurejo, Desa Kembangkuning, Kecamatan Windusari, Kabupaten Magelang. Selo artinya batu sedangkan griyo adalah rumah jadi selogriyo artinya rumah dari batu, masyarakat yang berdomisili sekitar candi tersebut menyebutnya dengan bahasa jawa yaitu omah watu.

Candi Selogriyo ini berdiri sendiri dan terletak tepat di lereng tiga bukit yaitu bukit condong, giyanti dan malang. Berada di ketinggian kira-kira 648 mdpl.

Akses untuk sampai ke Candi selogriyo dari pemukiman warga terdekat hanya bisa di lalui dengan berjalan kaki atau dengan mengendarai sepeda motor. Karena akses jalan yang masih sulit untuk di jangkau dengan kendaraan roda empat.

Candi Gunung Sari

Candi Gunung Sari

Candi Gunung Sari merupakan candi yang terletak di Dusun Gulon, Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. akses jalan menuju candi gunung sari bagi pengunjung hanya mengikiuti arah jalan magelang jogya di km 24, disitu anda akan menemukan yang namanya dusun gulon kecamatan salam kabupaten magelang. Setelah anda sampai dusun gulon disitu ada papan arah untuk menuju candi gunung sari, jika anda berkendaraan sepeda motor sesampainya di kompleks anda bisa menitipkan sepeda motor lalu berjalan kaki untuk menuju lokasi wisata.

Keindahan wisata candi gunung sari sebenarnya ada pada alam sekitarnya, yang menampilkan panorama indah dan asri.

Candi Lumbung

Candi Lumbung

Dari namanya sudah unik dan mengandung sejarah yang sakral, ada kemungkinan pada zaman dahulu candi lumbung digunakan untuk menyimpan bekal makanan atau hasil bumi.

Letak candi lumbung yang dahulu berjarak sekitar 750 meter dari lokasi sekarang. Karena khawatir peninggalan sejarah ini hilang yang disebabkan oleh banjir lahar dingin karena berdekatan dengan sungai saluran merapi, maka dilakukan pemindahan.

Candi lumbung yang sekarang Terletak di Dusun Tlatar, Desa Krogowanan  Kecamatan Sawangan, Kabupten Magelang,yang berdekatan dengan candi asu sengi dan candi pendem.

Bangunannya berdiri di atas batu berdenah bujur sangkar dengan ukuran 8,43 x 8,43 meter, dan menghadap ke arah barat. Atap candi yang kini sudah tidak utuh ini justru menarik wisatawan untuk mengunjunginya sebagai bahan penelitian Di bagian barat daya candi ini hanya tersisa bebatuan yang jumlahnya tidak banyak dan menumpuk di tengah candi lumbung. Dan dalam bebatuan bangunan candi ada ukiran dan bentuk hewan, yang memiliki makna tersendiri. Candi lumbung merupakan peninggalan hindu yang diperkirakan berdiri pada abad 8.

Candi Pendem

Candi Pendem

Jika anda sudah memasuki daerah wisata candi lumbung anda juga dapat menikmati uniknya objek wisata magelang jawa tengah lainnya seperti candi pendem ini, karena jaraknya yang tidak terlalu jauh. Selain itu anda bisa juga mengunjungi candi asu, yang letaknya kurang lebih 150 meter arah barat daya candi pendem. Candi Asu terlihat dari jalan yang menghubungkan Desa Tlatar dengan Desa Ampel.

Candi Pendem ini merupakan peninggalan hindu, yang lokasinya berada di Dusun Candi Pos, Desa Sengi, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Akses jalan menuju candi pendem hanya bisa dengan berjalan kaki karena jalan satu-satunya anda harus melewati pematang sawah yaitu lahan sawah milik pertanian warga setempat.

Candi Asu Sengi

Candi Asu Sengi

Setelah anda tiba di candi lumbung dan candi pendem, kini anda bisa sekalian berkunjung ke lokasi Candi Asu yang berjarak sekitar 150 meter arah barat daya dari candi pendem. Candi Asu Sengi merupakan objek wisata di Magelang yang berupa candi hindu atau tempat suci untuk melakukan pemujaan kepada arwah leluhur maupun arwah raja-raja serta dewa.

Letak candi asu ada di Dusun Candi Pos, Desa Sengi, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang, tepat berada di lereng Gunung Merapi, sebelah barat di tepian Sungai Tlingsing Pabelan.

Candi asu semenjak di temukan oleh warga sudah tidak ada atapnya, karena memang candi tersebut mirip dengan hewan anjing maka warga setempat memberikan nama candi asu.

Pemandian Kali Bening

wisata daerah magelang

Pemandian kali bening terletak di Desa Payaman, Kecamatan Secang. Pemandian kali bening adalah kolam pemandian yang airnya berasal dari mata air yang sangat besar dan jernih. Kenapa di namakan kali bening ? kali dalam bahasa indonesia adalah sungai adapun bening memiliki makna jernih, itulah dua suku kata yang abadi sampai saat ini. Pada tahun 1970, kali bening menjadi pemandian paling modern di Magelang.

Kali bening ramai pada hari libur atau acara tahunan seperti padusan dan syawalan. Namun seiring berjalanya waktu, kali bening kini mempunyai fasilitas bermain yang menarik seperti taman dan kebun binatang. Yah meskipun hanya ada beberapa hewan saja, namun dengan adanya fasilitas tersebut mampu merubah pemandian ini menjadi jauh lebih menarik ditambah lagi dengan pemandangan gunung sumbing dan bukit-bukit yang berada di kaki gunung sumbing.

Pemandian Air Hangat Candi Umbul

wisata magelang dan sekitarnya

Candi umbul merupakan objek wisata di magelang yang berupa pemandian air hangat yang terletak di desa Kartoharjo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi umbul merupakan salah satu situs purbakala yang terkenal dengan air panas dan hangat. Pemandian candi umbul terdiri dari dua kolam, yaitu kolam air panas atau hangat yang satunya lagi kolam pemandian air tawar. Pemandian yang bernuansa candi ini sejarahnya pada zaman dahulu adalah sebagai pemandian para putri raja setelah melakukan ritual tertentu di candi borobudur.

Akses jalan menuju wisata daerah magelang tepatnya di candi umbul kalau dari arah jogja dan semarang sesampainya di kecamatan secang, anda harus memutar dari arah secang ke arah kecamatan grabag. Dan bagi anda yang mengendarai sepeda motor anda bisa mengikuti petunjuk arah ke lokasi wisata candi umbul yang terletak di desa karto harjo kecamatan grabag.

Meskipun wisata pemandian candi umbul tersebut tidak memiliki candi, namun tempat tersebut di dominasi oleh bebatuan yang biasanya ada pada bagian bangunan candi, sejarah sudah mengatakan bahwa candi umbul tersebut ada hubunganya dengan candi borobudur.

Keunggulan dari candi umbul yaitu memiliki sumber mata air asli yang memiliki unsur panas, sehingga para wisatawan yang pernah datang untuk berkunjung dan berendam di kolam candi umbul akan ketagihan untuk datang kembali. Apalagi buat anda atau anggota keluarga anda mengidap penyakit kulit, bisa mencoba berendam disini. Karena menurut penelitian, air panas ini mengandung belerang dan bisa membantu menyembuhkan penyakit seperti penyakit kulit.

Ketep Pass

tempat wisata di magelang jawa tengah

Wisata alam yang memiliki nama gardu pandang tersebut terletak di ketep sawangan, kabupaten magelang. Objek wisata gardu pandang memiliki panorama yang indah juga mencemaskan karena letaknya yang berdekatan dengan gunung merapi. Namun panorama alam yang memberikan nuansa kesejukan membuat para pengunjung berdatangan untuk menikmati suasana alam di wisata gardu pandang ketep pas. Dan adapun fasilitas yang ada di obyek wisata gardu pandang ketep pass ini sudah cukup komplit, seperti teropong dan lain-lain.

Ketep Pass berada Lokasi di puncak Bukit Sawangan [pertengahan antara Gunung Merapi dan Gunung Merbabu]. Aset jalan ke wisata gardu pandang dari kota magelang sekitar 30km. Jadi jika anda berkunjung ke tempat wisata lain seperti borobudur, taman kyai langgeng atau yang lainnya, ada baiknya anda juga mencoba ke destinasi wisata magelang jawa tengah yang satu ini. Dijamin anda tidak akan kecewa karna panoramanya yang sangat luar biasa dan alami senantiasa memberi inspirasi tersendiri.

Sedangkan untuk tiket masuk ke dalam obyek wisata gardu pandang ketep pass ini sangatlah terjangkau buat isi dompet anda dan keluarga.

Air Terjun Kedung Kayangan

Air Terjun Kedung Kayangan

Obyek wisata Air Terjun Kedung Kayang terletak di alur Sungai Pabelan yang berasal dari 2 (Dua) gunung yakni Gunung Merbabu dan Gunung Merapi. Atau lebih tepatnya di sekitar perbatasan kabupaten Magelang dan Boyolali,yaitu  diantara Desa Wonolelo, kecamatan Sawangan, kabupaten Magelang dan Desa Klakah, Kabupaten Boyolali.

Air terjun yang mengalir di obyek wisata tersebut berasal dari gunung merbabu. Dengan ketinggian 39 M dan kadar airnya yang jernih bisa membuat daya tarik tersendiri bagi pengunjung, pecahan dari air terjun karena jarak yang lumayan tinggi rasanya begitu sejuk menyentuh tubuh.

Gardu Pandang Babadan

Gardu Pandang Babadan

Gardu pandang babadan merupakan obyek wisata yang bernuansa pegunungan, karena kebanyakan pengunjung yang hadir tidak lain hanya ingin melihat panorama indah pemandangan gunung. Dan tempatnya juga strategis untuk memantau aktifitas gunung merapi, karena jaraknya yang berdekatan yaitu sekitar 4km dari babadan.

Aktifitas hiburan di gardu pandang babadan selain panorama yang indah, disana anda bisa melihat film theater volcano yang menggambarkan letusan-letusan Gunung Merapi, hujan batu, awan panas, dan percikan batu pijar.

Air Terjun Sekar Langit

Air Terjun Sekar Langit

Air Terjun Sekar Langit yang terletak di Desa Telogorejo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelangini memiliki ketinggian -+ 30 meter dari permukaan bawah.

Dan di obyek wisata sekar langit ini juga terdapat peraturan tersendiri bagi para pengunjung. Apabila langit mendung dan menjelang turun hujan, pengunjung dilarang keras untuk berada di sekitar lokasi, hal ini di tegaskan untuk keamanan para wisatawan karena dimusim penghujan, lokasi tersebut sering terjadi air bah yang muncul dari hulu.

Akses jalan menuju lokasi sungguh adventure, jalan aspal yang berliku dan curam jurang yang anda harus anda lewati. Jika anda dari  arah kopeng, untuk mencapai lokasi sekar langit berjarak 5 KM bisa anda tempuh dengan mobil pribadi ataupun sepeda motor. Dan jika anda datang dari arah kota magelang, bisa melalui jalan grabag kira-kira 15 menit.

Jarak tempuh jika anda sudah sampai pintu gerbang hanya sekitar 500 meter untuk sampai lokasi, anda akan berjalan menapaki jalan setapak yang naik serta jembatan yang diitari pohon pinus.

Curug Silawe

Curug Silawe

Curug lawe merupakan sebuah obyek wisata air terjun yang terletak di dusun Kopeng Kulon, Desa Sutopati, Kecamatan Kajoran, Kabupaten Magelang. Obyek wisata curug silawe tempatnya cukup jauh kalau ditempuh dari Kota Magelang. Akses jalan menuju curug silawe pun lumayan sulit, karena memang keberadaan obyek wisata tersebut begitu tersembunyi dan berada di lereng gunung. Adapun ketinggian lokasi obyek wisata tersebut sekitar 500 m dari permukaan laut.

Meskipun tempat ini tersembunyi, namun wisatawan yang datang tidak sedikit. Ini dikarenakan keasriannya yang masih terjaga dengan baik.

Kali Progo

objek wisata magelang

Buat anda yang mempunyai tantangan wisata arung jeram di Magelang, inilah tempat yang tepat. Karena Kali Progo memiliki tiga bentuk tantangan arus air. Yang pertama yaitu kali progo atas letaknya di belakang hotel puri asri magelang., tempat ini disediakan untuk pemula dan dijamin keamanannya. Dengan jarak tempuh sekitar 9 KM.

Yang kedua yaitu progo hulu, startnya dari kandangan temanggung dan finish di jembatan payaman. Arung jeram pun dapat dilakukan saat musim hujan turun, peserta yang tidak bisa berenang diperbolehkan mengikuti dengan persyaratan umur diatas 15 tahun. Tantangan yang akan dihadapi nantinya adalah anda akan melewati dua dam dengan ketinggian 3 dan 5 meter. Ini sudah menjadi ciri khas dari kali progo hulu, pemandangan dataran tinggi dan bebatuan yang ada di sungai menjadi tantangan bagi peserta arung jeram.

Yang ke tiga yaitu progo bawah, ini merupakan medan dan tantang paling sulit untuk bagi pecinta arung jeram dan tidak diperbolehkan untuk pemula. Startnya dari Jembatan Klangon Kabupaten Magelang dan finish di jembatan Dekso. Adapun debit air lumayan besar karena memang air yang mengalir melewati kali progo bawah merupakan luapan dari kali-kali terbesar yang ada di sekitar progo.

Kali Elo

Kali Elo

Obyek wisata kali elo magelang ini dapat anda kunjungi sepanjang musim dengan trip yang sangat cocok bagi para pemula. Dengan pemandangan yang indah dan jeram yang mampu menggoyangkan perahu anda ini menjadi daya tarik tersendiri. Adapun jarak tempuh sekitar 10 – 11 KM dengan durasi waktu tidak lebih dari 3 jam.

Obyek wisata air yang bernama kali elo ini sudah berjalan dari tahun 1997 dan sampai saat ini masih banyak dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai penjuru. Dan bagi anda yang akan melakukan arung jeram di kali elo ini, nantinya anda akan dipandu dan didampingi oleh operator profesional, jaditidak perlu lagi khawatir untuk mencobanya.

Puthuk Setumbu

Puthuk Setumbu

Punthuk Setumbu terletak di Desa Karangrejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Punthuk Setumbu merupakan bukit atau Tempat terfavorit untuk menikmati sunrise borobudur.

Kala waktu subuh tiba dari punthuk setumbu anda bisa melihat pemandangan yang luar biasa yaitu lautan kabut putih dan kerlip lampu yang dilatar belakangi oleh pegunungan yaitu gunung merapi dan gunung merbabu. Borobudur pun menjadi lelap oleh selimut kabut tebal dimalam dan pagi hari, inilah momentum yang selalu menjadi kenangan tersendiri bagi para pengunjung di bukit punthuk setumbu.

Meskipun wisata punthuk setumbu adalah sebuah bukit yang tidak tinggi, namun untuk mencapai puncak bukit tersebut anda harus berjalan kaki. Tiket masuk ke wisata punthuk setumbu adalah Rp. 15.000 dan Rp. 25.000 untuk wisatawan asing.

Gunung Andong

Gunung Andong

Wisata pegunungan di indonesia memiliki memang memiliki beragam destinasi, salah satunya Gunung Andong yang memiliki puncak ketinggian 1.726 mdpl ini. Jika anda sampai di puncak anda akan melihat pemandangan kota yang sudah anda kenal dan anda lewati sebelum anda sampai di wisata gunung andong seperti kota magelang, ambarawa dan salatiga. Namun yang lebih menarik lagi yaitu ketika anda bisa memandang gunung merapi, sindoro dan gunung sumbing.

Lokasi gunung andong merupakan tempat latihan bagi para pendaki pemula karena durasi waktu yang anda butuhkan untuk sampai puncak hanya sekitar dua jam.

Untuk menuju lokasi basecamp pendakian anda bisa menyewa kendaraan atau anda minta diantar oleh tukang ojek. Lokasinya berada di Dusun Sawit, Kecamatan Ngablak. Setiba di basecamp, anda tinggal melakukan registrasi dengan membayar Rp. 3.000 untuk satu orang. Namun jika anda menggunakan motor, maka dikenakan biaya parkir Rp. 3.000 per motor + penitipan helm Rp. 1000.

Gunung yang bertipe perisai. Secara administratif terletak di dua kecamatan yaitu Kecamatan Ngablak dan Kecamatan Grabag.

Rumah Kamera

Rumah Kamera

Buat anda yang suka pamer foto-foto terus dibagikan di sosial media seperti instagram ataupun facebook rasanya kurang afdol kalau belum narsis di tempat wisata magelang satu ini. Rumah kamera merupakan wisata baru yang terletak Majaksingi, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Meskipun hanya sebuah bangunan biasa namun tempat tersebut dijadikan sebagai  pameran koleksi bapak Tanggol Angien Jatie Kusumo selaku pemilik rumah kamera.

Rumah kamera sendiri untuk saat ini sudah banyak dikunjungi oleh wisatawan hanya untuk melihat bentuk bangunannya yang unik. Apalagi setiap ornamen dari rumah kamera memiliki fungsi sendiri-sendiri, pada bagian lampu flash slr yang dimanfaatkan sebagai pintu masuk bagi wisatawan, sedangkan bagian jendela di ambil dari mode pengaturan dan LCD kamera. Dan ternyata bangunan tersebut memiliki empat lantai.

Nah bagi anda yang hendak masuk dan menuju sampai lantai empat, anda tidak perlu takut dengan rasa lelah karena sudah di fasilitasi kursi mungil yang unik dan tempat beristirahat.

Yang lebih penting lagi adalah tiket masuk rumah kamera sangatlah murah yaitu Rp 5.000 persatu orang.

Jika kebetulan anda lagi berada di candi borobudur  itu berarti anda sudah dekat dengan rumah kamera, karena hanya berjarak tempuh sekitar 5 menit melalui jalan bodrowati untuk menghindari kemacetan lalu lintas.

Pemandangan dan panorama indah dapat anda nikmati dari lantai atas dari rumah kamera yaitu pemandangan nan hijau dari desa yang asri dengan latar belakang bukit menoreh. Adalagi pemandangan yang tidak kalah menarik yang disuguhkan disitu adalah obyek wisata candi borobudur serta pemandangan gunung merapi dan gunung merbabu.

Desa Candirejo

Desa Candirejo

Yang menjadi daya tarik tersendiri wisata magelang dan sekitarnya terutama di desa wisata candirejo ini adalah sebuah keunikan terkait dengan masyarakat yang masih melakukan tradisi atau kebudayaan yang sudah lama.

  • Bertamasya mengelilingi desa candirejo mengenal tradisi dan budayanya seperti kesenian, metode pertanian dan kerajinan rakyat
  • Memantau aktifitas sungai yang bertujuan untuk menangkap ikan bergaung dengan komunitas nylantrang, dan mandi di sungai yang akan di awasi oleh pemandu wisata tersebut
  • Wisata menoreh yang mengajak anda untuk melihat keindahan dari kebun tanaman obat dan melihat syistem pertanian tradisional di lokasi tersebut.
  • Sistem pertanian desa untuk berinteraksi dengan alam di area pertanian dan perkebunan
  • Pendidikan lingkungan atau alam untuk menimba pengetahuan tentang pertanian organic dan proses produksi bibit organic

Desa candirejo dapat di tempuh dari berbagai penjuru kota besar seperti semarang, jogja dan kota besar lainya. Adapun akses jalan menuju desa candirejo dapat ditempuh dengan menggunakan mobil dan sepeda motor, setibanya di terminal borobudur anda bisa menggunakan fasilitas jasa angkot atau delman untuk sampai di desa candirejo.

Telaga Bleder

Telaga Bleder

Telaga bleder merupakan tempat wisata Magelang yang terletak di Desa Ngasinan, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang. Selain udara yang sejuk dan jauh dari polusi udaha, di Telaga Bleder anda bisa juga mencoba fasilitas lain seperti speed boat, becak air sampan dan sepeda air.

Telaga bleder ini merupakan danau alami yang berukuran kecil. Danau tersebut terbentuk dari tanah yang terisi air dari sumber mata air yang ada di sekitar lokasi. Sehingga menarik perhatian pemerintah setempat untuk mengembangkan lokasi ini sebagai tempat wisata. Dan sekarang wisata telaga bleder ini dikonsep lebih ke wisata keluarga.

Wisata Religi di Magelang :

  • Komplek Makam Gunung Pring
  • Masjid Agung Magelang
  • Makam Kyai Chudlori Tegalrejo
  • Makam Kyai Sirot Payaman
  • Makam Bukit Tidar
  • Makam Sunan Geseng Grabag
  • Makam Kajoran
  • Makam Kyai Maksum Tempuran
  • Syeikh Subakir dan Tombak Kyai Panjang

Itu dulu dari kami mengenai Tempat Wisata di Magelang Jawa Tengah, jangan bosan kembali berkunjung. Karena kami akan up to date tempat wisata, hotal, tiket dan kebutuhan travelling lainnya.

Dipublikasi di Magelang | Tinggalkan komentar

Paket Wisata

Jawa Tengah adalah sebuah provinsi Indonesia yang terletak di bagian tengah Pulau Jawa. Provinsi ini berbatasan dengan Provinsi Jawa Barat di sebelah barat, Samudra Hindia dan Daerah Istimewa Yogyakarta di sebelah selatan, Jawa Timur di sebelah timur, dan Laut Jawa di sebelah utara. Luas wilayahnya 32.548 km², atau sekitar 25,04% dari luas pulau Jawa. Provinsi Jawa Tengah juga meliputi Pulau Nusakambangan di sebelah selatan (dekat dengan perbatasan Jawa Barat), serta Kepulauan Karimun Jawa di Laut Jawa.
Peta lokasi Jawa Tengah

Pariwisata

Jawa Tengah banyak terdapat obyek wisata yang sangat menarik. Kota Semarang memiliki sejumlah bangunan kuno. Obyek wisata lain di kota ini termasuk Puri Maerokoco (Taman Mini Jawa Tengah) , Museum Jawa Tengah Ranggawarsita dan Museum Rekor Indonesia (MURI). Kota Jepara terdapat sejumlah bangunan kuno yaitu: Candi Angin, Masjid Mantingan, Kelenteng Hian Thian Siang Tee, Benteng Portugis Banyumanis, Benteng VOC, Museum R.A Kartini.
Salah satu kebanggaan provinsi ini adalah Candi Borobudur, yakni monumen Buddha terbesar di dunia yang dibangun pada abad ke-9, terdapat di Kabupaten Magelang. Candi Mendut dan Candi Pawon juga terletak dalam satu kawasan dengan Borobudur.
Candi Prambanan di Klaten merupakan kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia. Di kawasan Dieng terdapat kelompok candi-candi Hindu, yang diduga dibangun sebelum era Mataram Kuno. Kompleks candi Gedong Songo terletak di lereng Gunung Ungaran, Kabupaten Semarang. Di kawasan kecamatan Keling tepatnya di desa Tempur terdapat Candi Angin.
Surakarta dipandang sebagai salah satu pusat kebudayaan Jawa, dimana di kota ini terdapat Keraton Kasunanan dan Pura Mangkunegaran. Obyek wisata menarik di luar kota ini adalah Air Terjun Grojogan Sewu dan candi-candi peninggalan Majapahit di Kabupaten Karanganyar; serta Museum Fosil Sangiran yang terletak di jalur SoloPurwodadi.
Bagian selatan Jawa Tengah juga menyimpan sejumlah obyek wisata alam menarik, di antaranya Goa Jatijajar dan Pantai Karangbolong di Kabupaten Kebumen, serta Baturraden di Kabupaten Banyumas. Di bagian utara terdapat Obyek Wisata Guci di lereng Gunung Slamet, Kabupaten Tegal; serta Kota Pekalongan yang dikenal dengan julukan ‘kota batik’.
Kawasan pantura barat banyak menyimpan wisata religius. Masjid Agung Demak yang didirikan pada abad ke-16 merupakan bangunan artistik dengan paduan arsitektur Islam dan Hindu. Demak adalah kerajaan Islam pertama di Pulau Jawa. Kawasan pantura barat terdapat 3 makam wali sanga, yakni Sunan Kalijaga di Demak, Sunan Kudus di kota Kudus, dan Sunan Muria di Kabupaten Kudus. Kudus juga dikenal sebagai ‘kota kretek’, dan kota ini juga terdapat museum kretek. (wikipedia)
Anda ingin mencoba berkunjung ke daerah ini? hubungi travel agent atau jasa perjalanan untuk membantu anda dalam perjalanan ke daerah ini.
Dipublikasi di Paket Wisata | Tag | Tinggalkan komentar

Tegal

Inilah daftar dan rekomendasi tempat wisata baru di Tegal Jawa Tengah yang paling bagus dan lagi hits. Dari mulai wisata alam, pantai indah, kuliner khas yang enak, sampai wahana permainan anak dan keluarga ada semua disini.

Ngomongin soal Tegal, tentu ingatan Anda mungkin akan langsung tertuju pada warteg “Warung Tegal” dan bahasa dialek “Ngapak”-nya yang unik. Namun, jika Anda menelusuri lebih jauh kota pantura ini, Anda akan terkagum-kagum melihat keindahan objek wisatanya yang eksotis dan menarik.

Tegal memang mempunyai destinasi wisata yang tak kalah keren dengan tempat wisata di Semarang, Brebes, Pekalongan, Purwokerto, dan daerah lain di sekitarnya. Sebut saja Guci dan Rita Park yang cukup populer di Jateng. Soal harga tiket masuk tak usah kuatir, Anda tinggal pilih mau objek wisata yang gratis, murah meriah, sampai yang mahal tersedia di Kota ini.

Akomodasi yang tersedia di Tegal relatif lengkap. Aneka hotel / penginapan dan pusat perbelanjaan pun ada. Akses jalan dan transportasi cukup bagus. Bagi Anda yang mudik saat libur lebaran atau pun weekend dan kebetulan melewati Tegal, sempatkanlah mampir di kota ini sejenak untuk menikmati kuliner khas Tegal yang lezat dan maknyus.

Secara administratif, Tegal terbagi menjadi dua wilayah yaitu Kota/Kodya Tegal di sebelah utara (dekat pantai) dan Kabupaten Tegal sebelah selatannya. Nah, pada kesempatan kali ini anekawisata.com akan menyajikan referensi dan panduan lengkap tempat wisata yang ada di kedua wilayah tersebut. Yuk, simak daftar listnya berikut.

Daftar Tempat Wisata Baru Di Tegal Yang Bagus, Hits, Dan Terkenal

1. Bukit Goa Lawa atau Bukit Batu Agung

Tempat wisata baru di Tegal

Ini dia tempat wisata baru di Tegal yang lagi ngehits banget dikalangan anak muda, namanya Bukit Goa Lawa atau dikenal juga dengan sebutan Bukit Batu Agung. Objek wisata ini terletak di 3 desa yaitu Desa Batu Agung, Desa Harjawinangun, dan Desa Bukateja, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal.

Konon kabarnya, disebut Bukit Goa Lawa karena banyak terdapat lawa (baca : kelelawar) yang hidup di goa-goa yang berada di bukit ini. Apa seh keunikan bukit yang terkenal banget di instagram ini?

Di bukit ini terdapat tumpukan batuan besar yang menjulang tinggi ke atas. Di puncak batu inilah lokasi favorit para anak muda untuk selfie dan narsis ala kekinian. Dari atas puncak batuan ini, Anda bisa melihat pemandangan indah nan eksotis sejauh mata memandang.

Batu Agung Balapulang

Kalau tak salah ingat seh mirip Tebing Keraton yang lagi ngehits juga di kalangan pariwisata Bandung. Keduanya sama-sama menyuguhkan pemandangan hijau dari atas ketinggian. Bagaikan negeri di atas awan deh, hehe.

Namun, yang perlu diingat adalah medan yang harus Anda lalu menuju ke tumpukan batu ini sangatlah sulit dan tergolong ekstrim. Jadi, saya sarankan Anda membawa guide yang sudah berpengalaman. Dan jangan mengunjungi bukit ini saat musim hujan karena jalannya licin.

Bukit Goa Lawa ini sekarang lebih dkenal dengan nama Batu Agung, mungkin karena adanya tumpukan batu besar yang instagramable dan terletak di desa Batu Agung. Untuk memasuki kawasan ini, Anda akan dikenai tiket masuk sebesar Rp.5.000,- per orang.

2. Danau Beko Margasari

Danau Beko Margasari

Selain Bukit Batu Agung, ada satu lagi tempat wisata alam di Tegal terbaru yang lagi naik daun akhir-akhir ini, yaitu Danau Beko yang terletak di Dusun Karangdawa Desa Karangasem, Kecamatan Margasari Kabupaten Tegal.

Danau ini sebenarnya bukan tempat yang sengaja dikelola sebagai objek wisata, namun karena keindahannya maka tak sedikit warga, terutama anak muda yang mengunjunginya. Danau Beko merupakan cekungan bekas penambangan batu kapur oleh warga.

Cekungan tersebut kemudian terisi oleh air hujan, lama-kelamaan penuh, dan terbentuklah sebuah danau yang indah. Tidak hanya satu, akan tetapi ada sekitar 5 cekungan. Kalau tak keliru, terbentuknya danau ini mirip dengan salah satu tempat wisata baru di Gunung Kidul Jogja yang bernama Telaga Biru Semin.

Bagi Anda yang tertarik untuk mengunjunginya, sebaiknya datang saat pagi atau sore hari ketika cuaca tidak begitu panas. Hal ini karena disini belum ada tempat berteduh sama sekali. Untuk harga tiket masuk sepertinya masih gratis.

3. Jembatan Gantung Danawarih

Tempat wisata di Tegal terbaru

Jembatan Gantung saat ini tengah trend dikalangan para traveler muda, terutama anak-anak IG. Banyak sekali postingan di medsos dengan latar jembatan Gantung, seperti Jembatan Gantung Selopamioro dan Siluk yang menjadi ikonnya tempat wisata baru di Bantul Yogyakarta.

Nah, ternyata di Kabupaten Tegal juga ada lho jembatan gantung yang keren, tak kalah deh bila dibandingkan dengan 2 jembatan gantung tersebut, Namanya Jembatan Gantung Danawarih yang terletak di Desa Danawarih, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal.

Jembatan Gantung Danawarih terpasang di atas bendungan Kali Gung yang berfungsi sebagai sarana irigasi. Jembatan ini merupakan jalan penghubung antara desa Danawarih dengan desa Sangkanjaya Kecamatan Balapulang.

Jembatan yang dibangun pada tahun 1992 ini memiliki panjang sekitar 273 meter dan lebar 1 meter. Dari atas jembatan ini Anda bisa menikmati pemandangan di sekitar bendungan dan tentu saja berfoto adalah aktifitas wajib disini.

4. Wisata Kesehatan Jamu (WKJ) Kalibakung

Wisata-Kesehatan-Jamu

Wisata Kesehatan Jamu di Kalibakung adalah tempat wisata baru di Tegal yang akan menambah pengetahuan mengenai jenis jamu, sekaligus disuguhi pemandangan cantik lengkap dengan sawah dan sungai kecil yang menenangkan.

Di sini, ada aneka tanaman yang bisa dijadikan jamu, ada juga etalase macam jenis jamu, klinik jamu, serta dokter dan apoteker khusus. Selain bisa mengetahui banyak hal tentang jamu, Anda juga akan dimanjakan dengan pemandangan yang indah. Aliran sungai di sisi bukit dengan sawah melengkapi liburan pulang kampung kali ini.

5. Rita Park & Rita Mall

Rita Park Tegal

Tak perlu ke jauh-jauh ke Trans Studio Bandung untuk menikmati aneka wahana permainan yang asyik dan seru. Kota Tegal juga punya tempat wisata anak dan keluarga yang relatif baru dengan berbagai atraksi permainan, namanya Rita Park.

Rita Park terletak masih dalam satu komplek di area Rita Mal, Tegal. Rita Park tak hanya bisa dinikmati oleh anak-anak, tapi juga orang dewasa. Karena ada wahana adrenalin yang tentunya menantang nyali.

Rita Park berdiri pada tahun 2013, dan diklaim sebagai taman rekreasi terbesar di Jawa Tengah. Anda bisa mencoba aneka wahana yang totalnya berjumlah 21 jenis di taman bermain ini. Seru pokoknya, cocok untuk tempat menghabiskan waktu libur akhir pekan bersama anak dan keluarga.

Dari terminal dan Stasiun Tegal, jaraknya hanya 5 dan 10 menit saja. Tempat rekreasi ini lebih dekat ke Pantura. Jadi kalau Anda mau mudik dan kebetulan lewat Tegal bisa sekalian berlibur ke Rita Park. Rita Park memiliki luas sekitar 2,4 hektar dengan total 21 wahana permainan.

Berbagai wahana permainan di Rita Park seperti Bom-bom Car, Kincir-kincir, Mini Coaster, Rumah Hantu, Rodeo, Sepeda Terbang, Bioskop 5 Dimensi, dan masih banyak lagi. Yang paling seru, adalah Circle 360! 360 Circle itu bentuknya seperti lingkaran. Nanti pengunjung yang mencoba, bakal kita putar 360 derajat.

Untuk hari Senin-Kamis, harga tiket masuk terusan untuk semua wahana adalah Rp 60 ribu. Kalau Jumat-Minggu, tiket masuknya sebesar Rp 75 ribu. Sedangkan harga tiket masuk saja tanpa wahana sekitar Rp25.000,-. Harga bisa berubah sewaktu-waktu lho ya!

Selain itu, sistem tiketnya pun ternyata memakai model E-ticket. Harga satu wahana kisaran Rp 10-15 ribu. E-ticket dikembalikan setelah pengunjung mau pulang. Jika masih ada sisa saldo, maka pengunjung berhak mendapat cash back Rp 10 ribu beserta sisa saldonya. Asyik!

Rita Park terletak di Jl Kolonel Sugiono No 153. Fasilitas seperti food court, toilet, dan musala pun ada di dalamnya. Saat hari libur, Rita Park selalu kebanjiran pengunjung. Anda juga bisa sekalian belanja/shopping disini karena lokasinya satu kompleks dengan Rita Mall Tegal. Pas banget deh buat tempat liburan saat lebaran di Tegal.

6. Gerbang Mas Bahari Waterpark

gerbang-mas-bahari-waterpark-tegal

Tegal terkenal sebagai kota Bahari, tak heran jika ada banyak tempat wisata air disini. Salah satunya adalah Gerbang Mas Bahari Waterpark yang berlokasi di dekat Terminal Kota Tegal. Waterpark atau Waterboom ini dibangun di areal seluas kurang lebih 5 hektar.

Bahari Water Park ini adalah salah satu dari 4 water park di Indonesia yang mempunyai Kolam Ombak setelah Jakarta, Solo dan Surabaya. Dengan biaya Rp. 15.000 (Senin – Jumat) atau Rp. 25.000 (Sabtu – Minggu & hari libur) Anda bisa mencoba beberapa wahana seperti Kiddy Pool, Olimpic, Kolam Arus, Lapangan Futsal, Raft Slide, Racer Slide, dan masih banyak lagi.

Bagi yang bernyali besar, silahkan coba Kolam Arus. Tinggi ombaknya bisa mencapai 2 meter! Tiket masuk belum termasuk tiket sewa pelampung ya. Di sini tersedia pelampung yang cukup banyak yang bisa disewakan kepada pengunjung. Tarifnya pun beragam, tergantung jenis pelampung yang kita sewa.

Tidak membawa bekal? Jangan takut kelaparan ya. Karena di areal Bahari Waterpark ini tersedia banyak penjual makanan baik yang ringan maupun yang berat. Di areal parkir juga tersedia warung makan dengan menu beragam yang siap untuk mengganjal perut Anda.

Untuk menuju ke Bahari Water Park, apabila dari arah Brebes, Bahari Water Park berlokasi di kiri jalan Pantura setelah Terminal Bis Kota Tegal. Namun apabila dari arah Pemalang, dari perempatan Maya, masih ke barat, hingga Pasific Mall, Hotel Baharai Inn, masih terus hingga kurang lebih 200 meter.

Lokasinya di kanan jalan, namun hati-hati, saat berbelok, karena tidak ada lampu lalu lintasnya. Apabila bingung, di tengah jalan juga ada papan penunjuk lokasi. Untuk kenang-kenangan, Anda bisa berfoto selfie di bangunan kapal dan ikan paus.

7. Curug Pitu Margasari

curug-pitu-margasari

Bagi sobat traveler muda yang sedang mencari tempat wisata curug di Tegal, bisa mencoba mengunjungi Curug Pitu yang ada di Margasari. Tempat wisata alam di Tegal ini cocok untuk para penjelajah alam (pecinta alam) karena medannya sangat sulit dan butuh perjuangan ekstra.

Kebetulan saat masa SMA dulu saya pernah kesini bersama rombongan teman-teman sekelas. Jadi, sedikit banyak saya bisa bercerita. Curug Pitu menyajikan suasana yang masih alami. Curug adalah air terjun dan pitu adalah tujuh. Jadi Curug Pitu artinya air terjun yang berjumlah tujuh. Namun, konon katanya ada 9 curug, jadi sering juga disebut curug sanga.

Wisata Curug Margasari berjarak sekitar 4,5 KM-an ke tenggara dari Pasar Margasari atau sekitar 2 jam perjalanan jika berjalan kaki. Perjalanan diawali dari Perempatan Pasar Margasari. Untuk menuju pasar Margasari, Anda bisa menggunakan kendaraan umum seperti bis elf Tegal – Bumiayu atau bis AKDP Tegal – Purwokerto dengan tarif yang relatif terjangkau.

Turun di Perempatan Pasar Margasari lalu berjalan ke arah selatan hingga ketemu SMP 1 Margasari ke timur hingga ketemu dengan Polsek Margasari. Jika menggunakan sepeda motor, disarankan dititipkan ke Polsek tersebut dan sekalian lapor mengenai rencana ke Curug Pitu.

Mengingat perjalanan cukup jauh, pastikan persiapan bekal dan tenaga yang cukup. Karena tidak ada kendaran umum yang menuju lokasi. Namun jika Anda beruntung, bisa menumpang mobil warga yang kebetulan melintas.

Tantangan pertama adalah melewati sungai yang lumayan lebar. Karena belum adanya jembatan penyeberangan, pastikan tidak memaksakan menyeberang sungai ketika arus sedang deras. Setelah melalui sungai pertama, Anda akan disuguhi pemandangan yang tidak kalah indah, yaitu deretan hutan jati yang ada disekeliling jalan.

Setelah hutan jati, Anda akan meyeberang dan menyusuri sungai kembali dan bertemu dengan hutan jati kembali. Terus berjalan hingga bertemu dengan tempat periistirahatan yang berupa dam atau bendungan. Dari sini perjalanan akan mulai menanjak namun tidak terlalu curam. Namun yang perlu diperhatikan adalah daerah tersebut rawan longsor, jadi tetap waspada ya sobat traveler!

Jarak antara air terjun satu dengan terjun lainnya lumayan jauh. Jadi musti tetap bersabar dan hati-hati ya. Jika ingin menuju ke Curug atau Terjun ini, pastikan untuk mengajak serta pemandu atau teman yang sudah pernah menuju ke Curug Pitu ini.

Oya, jangan lupa bawa kamera ya, karena beberepa spot disini sangat instagramable bila diabadikan lewat lensa. Pantas saja jika Curug Pitu ini masuk dalam daftar tempat wisata di Tegal yang bagus untuk foto. Satu lagi, tetap jaga kebersihan dan jangan corat-coret sembarangan.

8. Pemandian Air Panas Guci

Pemandian Air Panas Guci

Nah, kalau destinasi wisata yang satu ini tentu Anda sudah mengenalnya. Siapa seh yang tak kenal dengan Pemandian Air Panas Guci? Hampir semua warga Tegal pernah liburan ke sini. Tempat wisata di Tegal yang terkenal ini termasuk salah satu pemandian air panas di Indonesia favorit wisatawan.

Rasanya belum sah jika belum menginjakkan kaki ke Pemandian Air Panas Guci. Lokasinya yang berada di ketinggian membuat destinasi ini memiliki udara yang sejuk, bahkan cenderung dingin. Namun, ada pemandian air panas Guci yang siap untuk menghangatkan tubuh Anda.

Terdapat fasilitas penginapan dan kolam air hangat yang bisa kita pilih dengan harga yang bervariasi, sesuai dengan selera Anda. Wisatawan yang badannya pegal-pegal akan bisa langsung rileks dan hilang capeknya begitu berendam di kolam berair hangat ini.

Pemandian Air Panas Guci atau ada yang menyebutnya Guci Indah adalah obyek wisata yang berada di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Terletak di kaki Gunung Slamet, tentu saja udara di Guci begitu sejuk dan segar.

Kalau Anda ingin menyegarkan diri ke tempat ini, tinggal menempuh 40 km ke arah selatan kota Tegal saja. Tempat ini tak pernah sepi dari serbuan pengunjung sebab air panas yang mengalir dipercaya mampu memyembuhkan berbagai penyakit seperti rematik, koreng, dan penyakit kulit lainnya.

pemandian-air-panas-guci

Selain pancuran air hangat, ada juga air terjun. Salah satu yang dikenal adalah Air Terjun Jedor. Bila Anda tak ingin berbasah-basahan, ada jasa sewa kuda dengan tarif yang relatif murah yang siap mengajakmu berkeliling. Guci juga termasuk tempat wisata di Tegal yang terkenal dengan keindahannya karena memiliki spot hunting foto yang bagus dan keren.

Wana wisata, kolam renang air panas, penginapan kelas melati sampai berbintang, lapangan tenis, lapangan sepak bola, dan bumi perkemahan semakin melengkapi kenyamananmu di Guci. Tak heran jika Guci menjadi tempat wisata di Tegal yang wajib dikunjungi saat mudik atau liburan di kota ini.

Selain menyuguhkan pemandian air panas, objek wisata Guci juga menawarkan panorama indah nan mendamaikan. Hijaunya hutan sejauh mata memandang dan sejuknya udara disini nampaknya membuat Guci sebagai salah satu tempat wisata yang romantis di Tegal.

Oya, selain Guci, beberapa tempat wisata di Garut dan Puncak Bogor juga terkenal akan pemandian air panasnya. Nah, bagi sobat traveler yang kebetulan lokasinya berada di Jawa Barat bisa mencoba mengunjunginya karena jaraknya lebih dekat dari rumah Anda.

9. Pantai Purwohamba Indah (Pur-in)

Pantai Purwahamba Indah

Tempat wisata favorit di Tegal selanjutnya adalan pantai Purwahamba Indah atau biasa disebut Pur’in. Pasir pantainya memang tidak putih seperti pantai di Bali, tapi pemandangan pantai ini sangat indah. Lokasinya berada di Desa Purwahamba, Kecamatan Suradadi. Dari terminal bus Kota Tegal, Anda hanya akan menempuh jarak sekitar 14 KM untuk mencapai pantai ini.

Datang ke Pur’in dengan membawa tikar dan bekal rasanya sangat pas. Karena lokasi tamannya yang luas dan banyak pohon rindang menjadikan Pur’in sebagai tempat wisata anak dan keluarga di Tegal favorit wisatawan..

Selain duduk dipinggir pantai sambil menikmati ombak dan angin yang sepoi-sepoi, Anda juga bisa mengunjungi Taman Ria Sosro Permai. Anda akan disambut dengan patung T Rex berukuran jumbo yang menjadi penanda Anda sudah sampai di taman yang juga punya kebun binatang mini di dalamnya.

Taman-Ria-Sosro-Permai

Anda bisa menikmati banyak fasilitas yang tersedia, seperti kolam renang, waterboom, sepeda air, kereta mini, gazebo cafe, kebun binatang mini, arena bermain anak dan masih banyak lagi. Dengan biaya masuk kolam renang sebesar Rp.12.500,- /orang kita bisa berenang di beberapa kolam renang yang disediakan sesuai dengan kedalaman kolam.

Lokasinya cukup luas, dengan fasilitas lain antara lain ruang ganti pakaian, kamar mandi, loker penitipan barang, tempat sewa pakaian renang, sampai dengan restoran. Karena letak Pur’in cukup strategis, biasanya pantai ini menjadi tempat transit istirahat bagi para pemudik ketika musim mudik dan liburan tiba.

10. Pantai Alam Indah Tegal (PAI)

Pantai Alam Indah Tegal

Tegal terletak di jalur Pantai Utara Pulau Jawa, tidak mengherankan apabila Tegal mempunyai sejumlah wisata pantai yang menarik dikunjungi. Pantai Alam Indah, misalnya. Pantai yang terletak tidak jauh dari kota Tegal ini, akan menyapa Anda dengan hamparan pasir dan ombak yang cukup besar.

Meski begitu, pengunjung dapat berenang selama mematuhi peraturan. Ingin menikmati pemandangan pantai lebih seru? Sewa saja perahu beramai-ramai dengan pengunjung lain. Pantai Alam Indah termasuk salah satu tempat wisata di Tegal yang bagus dan murah. Harga tiket masuk PAI sekitar Rp.1000,- dan hari libur Rp.1.500,-. Murah meriah banget bukan?

Pemerintah pun sudah cukup peka dengan minat wisatawan yang berkunjung ke Pantai Alam Indah. Sejumlah fasilitas pendukung seperti waterboom, kereta kuda, sepeda, dan permainan anak telah tersedia. Lapar? Banyak sekali warung-warung di Pantai Alam Indah menyediakan makanan khas Tegal.

Monumen atau Museum Bahari PAI Tegal

Satu lagi yang tidak boleh terlupa. Matahari tenggelam (sunset) di pantai ini sangat memukau, lho! Selain itu, di kompleks pantai ini ada juga Monumen dan Museum Bahari. Bangunan fisik monumen ini menyerupai kapal perang dan terdiri atas berbagai ALUTSISTA (alat utama sistem persenjataan) yang sudah tidak terpakai.

Misalnya tank tempur PT 76, kendaraan tempur Pintam BRDM, pesawat udara Nomad N-22, meriam darat, bouyance, lampu navigasi, jangkar dan rantai, ranjau tanduk, serta torpedo MK 44. Oleh karenanya, berfoto selfie di monumen dan museum ini akan membuat liburan Anda semakin lengkap.

11. Curug Putri Tegal

Curug Putri Tegal

Curug Putri adalah salah satu tempat wisata indah di Tegal yang cukup ramai dikunjungi oleh wisatawan. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar lebih kurang 25 meter.

Selain air terjunnya yang bagus, pemandangan alam disekeliling lokasi air terjun juga sangat eksotis sehingga dijamin akan memanjakan mata para pengunjung. Tak kalah keren dengan wisata air terjun yang ada di Malang Jawa Timur.

Untuk mencapai lokasi air terjun ini, Anda cukup berjalan kaki melewati beberapa jalan setapak yang dikelilingi oleh pepohonan yang hijau. Ada dua rute untuk mencapai lokasi ini, yaitu melalui Desa Benda (Sirampog, Brebes) dan SPBU Sakalibel (Brebes).

Jika menggunakan jalur Desa Benda, kita bisa naik kendaraan dari Pertigaan Kalisalak Desa Benda (Jl. Raya Tegal – Purwokerto) hingga di Desa Mendala dan dilanjutkan hingga bertemu Dukuh Padanama. Kendaraan tidak bisa melalui jalan ini, karena jalan yang belum teraspal. Kita bisa tracking menyusuri pematang sawah dan jalan setapak sekitar 500 meter.

Anda juga nantinya akan melewati tebing yang cukup terjal. Apabila menggunakan jalur kedu, dari arah Purwokerto – Tegal, turun di Pertigaan Kaligadung atau di SPBU Sakalibel. Setengah jam perjalanan, sampailah di Perempatan Sirampog lalu ambil jalan ke utara hingga bertemu dengan Dukuh Padanama.

12. Waduk Cacaban

Waduk Cacaban

Waduk Cacaban yang terletak di Pangkah, Slawi, Kabupaten Tegal, memiliki bentang alam yang indah dan menarik. Tidak cuma melihat waduk, akan tetapi Anda bisa menyaksikan sekaligus Gunung Semar, langit biru, rumput hijau, gembala kerbau, dan lalu lalang kehidupan masyarakat lainnya yang akan membuat hati tenteram dan nikmat dipandang mata.

Sejumlah perahu bisa Anda sewa beramai-ramai untuk mengelilingi area waduk yang digagas oleh pemerintah kolonial Belanda ini. Karena telah dibangun sangat lama, fasilitas-fasilitas yang ada di sini terbilang lengkap. Mulai musholla, toilet, tempat parkir, bumi perkemahan, tempat bermain anak, panggung hiburan, Bukit Mbah Santi, warung apung, road race, hotel melati, dan rumah makan.

Waduk Cacaban bisa ditempuh melalui dua jalur. Pertama, dari Kota Tegal dengan jalur Kramat Pangkah Waduk Cacaban. Bila menempuhnya waduk dari jalur ini, jarak yang harus Anda lalui kurang lebih 20 km. Kedua, dari kota Slawi. Ikuti saja jalur Slawi Pangkah Waduk Cacaban. Jarak yang ditempuh jauh lebih singkat, sekitar 9 km saja.

13. Situs Manusia Purba Semedo

Situs-Manusia-Purba-Semedo

Bagi sobat traveler yang gemar wisata sejarah wajib berkunjung ke destinasi satu ini. Situs Manusia Purba di Desa Semedo, Kecamatan Kedung Banteng, Kabupaten Tegal. Di sini tersimpan aneka fosil dan peninggalan manusia purba yang dulu mendiami wilayah Tegal.

Anda bisa melihat banyak artefak prasejarah yang menarik untuk dilihat dan dipelajari. Ada fosil Homo erectus, dan beberapa fosil lain yang sayang untuk dilewatkan. Kapan lagi berwisata sambil belajar di Tegal.

Meski tempatnya masih sederhana dan belum semegah Sangiran, bukan lantas Anda dapat memandang sebelah mata pada Situs Semedo. Pasalnya, penemuan macam-macam fosil dan peninggalan pra sejarah di Semedo mulai terkuak pada tahun 2005.

Awal mulanya Bapak Dakri, warga Semedo menemukan fosil-fosil tergeletak begitu saja di atas tanah. Ia kemudian mengumpulkan fosil-fosil tersebut di rumahnya, sehingga rumahnya jadi museum sederhana. Fosil yang Anda lihat pun tidak tanggung-tanggung.

Mulai gajah purba, badak, kuda nil, rusa, babi, sapi, kerbau, dan banteng yang pernah hidup sekitar satu jutaan tahun lalu. Tengkorak Homo Erectus dan peninggalannya, seperti kapak penetal, serpih, serut juga semakin melengkapi kekayaan Situs Semedo yang berada di Desa Semedo, Kecamatan Kedung Banteng, Kabupaten Tegal atau 23,8 km dari pusat Kota Slawi, Kabupaten Tegal.

Selain situs Semedo, ada pula makam Mbah Semedo di kawasan ini. Makam Mbah Semedo adalah tempat pemakaman umum warga Desa Semedo dan merupakan salah satu makam bersejarah yang ada di Kabupaten Tegal karena di tempat tersebut bersemayam tokoh sesepuh yang berjasa pada berdirinya Kabupaten Tegal, khususnya Desa Semedo.

14. Agro Wisata Loco Antik

Agro Wisata Loco Antik

Jika sobat traveler dan keluarga ingin merasakan sensasi berkeliling kebun tebu dengan lokomotif tempo dulu, maka wajib mengunjungi Agro Wisata Loko antik yang dikelola oleh PG.Pangkah di Kabupaten Tegal. Disini Anda disuguhkan pemandangan kebun tebu miliki penjajah Belanda dan kini otomatis menjadi perusahaan Indonesia.

15. Guciku Hot Waterboom

guciku-hot-waterboom

Eits, ini bukan Pemandian Air Panas Guci yang terkenal itu lho ya! Guciku Hot Waterboom ini merupakan objek wisata baru di Tegal yang terletak di dekat loket tiket masuk ke Guci. Jadi lokasinya sebelum Pasar Guci. Sama-sama berada di Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal.

Sesuai dengan namanya, tempat ini terdapat waterboom alias wahana permainan air. Tempat ini terbagi menjadi empat area, yaitu:

  • Kolam Opal , untuk bermain anak-anak dengan kedalaman 50 cm, lebar 12 m x 25m di lengkapi sarana prosotan dan ember/guci tumpah.
  • Kolam Badan Guci, untuk remaja dengan kedalaman 60 cm sampai dengan 90 cm dan lebar 15 m x 30 m dilengkapi dengan prosotan.
  • Kolam Rendam, di lengkapi 8 (delapan ) pancuran air panas yang dipercaya untuk kesehatan dan menyembuhkan berbagai macam penyakit.
  • Kolam Utama, yang mempunyai lebar 30 m x 40 m dilengkapi permainan spiral dan seluncuran.

Tidak hanya itu, ada juga arus jeram dengan panjang lebih dari 200 m dan lebar 3 meter, untuk kedalamannya sekitar 60 cm. Lebih asyik menyusuri arus jeram ini manggunakan pelampung yang bisa disewa terpisah.

Bagi yang ingin istirahat, terdapat beberapa saung yang bisa digunakan untuk beristirahat. Ada juga restoran dan villa yang bisa dipesan apabila ingin tinggal lebih lama lagi di Guciku. Letak villanya pun menghadap ke kolam utama. Untuk fasilitasnya terbilang lengkap.

Di sebelah Guciku ini terdapat aliran air sungai hangat yang nantinya menuju ke Curug Kembar. Aliran sungai ini bisa Anda lihat dari saung-saung yang ada dipinggir kolam. Namun tidak disarankan turun ke bawah, mengingat licin dan agak curam. Oya, jika ingin berkunjung kesini sebaiknya datang lebih pagi, karena jika hari libur, Guciku ramai didatangi wisatawan.

16. Sulaku Bumi Jawa Park

Sulaku Bumi Jawa Park

Masih di sekitar objek wisata Guci, ada satu lagi waterpark di Tegal yang wajib dikunjungi yaitu Sulaku Bumi Jawa Park. Disini Anda akan merasakan dinginnya air dengan suhu 20 derajat C yang dibalut dengan permainan air serta panorama pegunungan eksotis.

Berlokasi di Jl. Raya Wredameta Bumijawa, Desa Bandarsari Kec. Bumijawa, Kabupaten Tegal atau tidak jauh dari kaki Gunung Slamet. Jadi jangan ditanya lagi bagaimana sejuknya suasana di sini. Mungkin kalau hanya waterboom sudah biasa, namun di Sulaku ini ada banyak tempat yang wajib dicoba.

Sebut saja outbound, playground, pemancingan, penginapan, agrowisata, futsal center, waterboom, kedai jamu, bahkan kita bisa berkeliling kebun dengan menaiki ATV lho. Seru kan? Pas banget bagi Anda ingin melepas kepenatan dari rutinitas sehari-hari bersama anak-anak dan keluarga.

Wahana ATV di Sulaku Bumi Jawa Park

Bagi yang hobi tantangan, jangan lupa mencoba flying fox yang ada di sini. Ada beragam panjang lintasannya, ada yang 60 meter, 150 meter, hingga 200 meter dengan kecepatan rata-rata 80 KM / jam melintasi kebun yang ada di Sulaku. Untuk masalah keamanan, tak usah kuatir karena sudah menggunakan keamanan standard dan tentu saja instruktur yang sudah berpengalaman.

Outbound yang ada di Sulaku banyak menjadi langganan para wisatawan. Paket outbound-nya pun terbagi menjadi paket-paket sesuai dengan kebutuhan dan tentu saja dengan harga yang relatif murah. Tak heran banyak sekolah dan instansi di sekitar wilayah Tegal yang beroutbond ria disini.

Selepas menjajal semua yang ada di Sulaku, Anda bisa mencoba mandi uap dengan jamu rebus yang akan membuat tubuh menjadi lebih rileks dan tentu saja sehat. Terlebih jika dilakukan secara rutin. Setelah mandi uap, jangan lupa menjajal kuliner khas Tegal yang tersedia disini.

17. Gunung Tanjung

Gunung Tanjung atau Bukit Sitanjung Lebaksiu Tegal

Tempat wisata alam di Tegal ini sangat cocok untuk Anda yang gemar berpetualang di alam bebas, terutama hiking. Gunung Tanjung terletak di Desa Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Jika dari arah Kota Slawi, maka kita akan menempuh jarak sekitar 7 kilometer menuju lokasi objek wisata ini.

Ada dua faktor yang menyebabkan objek wisata yang satu ini ramai dikunjungi oleh wisatawan, yakni keindahan panorama alam serta keramahan penduduknya yang sangat terkenal.

18. Taman Rakyat Slawi Ayu

Taman Rakyat Slawi Ayu

Bagi sobat traveler yang sedang berada di Kabupaten Tegal, sesekali cobai deh nongkrong di Taman Rakyat Slawi Ayu atau TRASA. Taman ini terletak di depan Terminal Bus Slawi. Lokasinya sangat strategis karena berada di depan jalan utama yang menghubungkan Tegal-Purwokerto maupun sebaliknya.

Tujuan pendirian Taman Rakyat Slawi Ayu di RTH Slawi adalah sebagai tempat interaksi masyarakat Kabupaten Tegal dalam berbagai aktivitas, seperti aktivitas sosial, pentas seni, olah raga dan sebagainya. Taman ini dibagi menjadi 3 ( tiga) bagian utama atau yang disebut dengan shelter.

Pada shelter utara diperuntukkan bagi penjual produk atau oleh-oleh khas Tegal. Untuk shelter tengah lebih dikhususkan untuk kegiatan-kegiatan masyarakat. Shelter ini terdiri dari stage panggung yang berjenjang dan alasnya menggunakan lantai khusus yang cocok digunakan sebagai tempat pertunjukan.

Sedangkan shelter bagian selatan berisi PKL (Pedagang Kaki Lima) yang menjajakan makanan siap saji. Jadi bagi yang ingin mencari pusat oleh-oleh dan kuliner khas Tegal, di sinilah tempatnya.

Trasa baru terlihat ramai ketika menjelang sore hingga malam hari. Banyak sekali aktifitas yang dilakukan di sana. Mulai dari yang sekedar duduk-duduk, bermain bola, bermain sepeda, hingga kegiatan komunitas-komunitas tertentu.

Terlebih ketika hari libur, tidak hanya komunitas saja yang berkumpul di sana, beberapa pengunjung pun membawa serta anggota keluarga untuk menikmati fasilitas yang ada di Trasa.

Fasilitas penunjang pun terbilang sudah lengkap. Mulai dari toilet umum, musholla, parkir motor dan mobil yang teduh. Parkirnya pun tidak ditarik biaya, alias gratis. Namun harus tetap waspada menjaga kendaraannya masing-masing.

19. Agro Wisata Kebun Teh Tegal

Kebun Teh Bumijawa Tegal

Tegal terkenal dengan salah satu produsen teh terbesar di Indonesia. Ada banyak produk teh asal Tegal yang bisa kita temui di setiap toko-toko atau Pasar Swalayan.

Tak hanya populer dengan produk tehnya, Tegal juga punya kebun teh yang bagus dan sejuk suasananya. Perbukitan dengan lebatnya daun-daun teh pun bisa Anda nikmati di sini. Lokasinya memang tidak banyak terekspos oleh media.

Lokasi kebun teh ini berada di Dukuh Aren, Desa Bumijawa, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Tepatnya sekitar 1 km dari Bulakan masih terus naik. Bisa berjalan kaki atau juga bisa menggunakan kendaraan pribadi karena jalan sudah menggunakan aspal.

Jika sudah sampai di lokasi, selain dihadapkan dengan kebun teh, di belakang kebun tersebut terlihat barisan bukit-bukit dan pegunungan berdiri gagah. Terlebih jika suasana sedang cerah, akan membuat Anda ketagihan untuk berfoto-foto ria.

Konon daun teh yang dihasilkan disini tidak untuk diproduksi skala besar, namun untuk kalangan sendiri. Sehingga proses pembuatan tehnya pun sangat tradisional. Hanya dijemur, jika sudah kering bisa langsung diseduh dengan air panas.

Tidak ada tambahan bunga melatinya. Jika Anda bertemu dengan salah satu petaninya, jangan lupa untuk mencoba menjajal tehnya. Cocok diminum di tempat yang berhawa sejuk ini. Selain di Dukuh Aren, masih banyak lagi kebun teh yang tersebar di Bumijawa.

20. Pantai Muara Reja

Pantai Muara Reja

Satu lagi pantai indah di Tegal yang wajib Anda kunjungi yaitu Pantai Muarareja. Pantai ini menyajikan lebatnya pohon bakau yang tumbuh di pinggir pantai. Selain dikunjungi wisatawan, banyak pemancing yang turut menghabiskan waktunya di tempat ini.

Pohon-pohon cemara yang mengelilingi pantai pun mampu membuat para pengunjung dan pemancing begitu betah. Debur ombak dan ramainya kicauan burung menyegarkan setiap kepenatanmu ketika melancong ke Pantai Muarareja.

Minuman kelapa muda dan ikan bakar bukanlah menu yang sulit dicari di sini, karena sejumlah pedagang siap melayani permintaan Anda. Tak cuma bermain pasir, berenang pun perlu Anda coba di Pantai Muarareja.

21. Bukit Cepu Tegal

Bukit Cepu Tegal

Bukit Cepu berlokasi di Dusun Krajan, Desa Batumirah, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, atau sekitar 24 KM ke selatan dari pusat Kabupaten Tegal. Untuk menuju tempat ini tidak cukup mudah karena hanya ada jalan setapak yang menanjak.

Jika Anda menggunakan kendaraan maka harus diparkir di bawah Bukit Cepu ini. Ada semacam anak tangga dari tanah yang berjumlah sekitar 950 buah. Jadi siapkan tenaga dan bekal ekstra ya.

Jalan yang relatif sulit tersebut akan terbayar jika sudah sampai di Bukit Cepu tersebut, rasa lelah akan segera terobati karena keindahan alam dan kesegaran udaranya. Di sana Anda bisa melihat langsung Gunung Slamet yang ada di sebelah tenggara bukit ini.

Selain itu , banyak pohon-pohon pinus dan cemara yang tumbuh menjulang tinggi. Benih pohon baru pun tampak tumbuh subur dengan diberi pagar bambu supaya tidak cepat rusak. Bagi Anda yang butuh ketenangan, tempat tersembunyi ini sangat cocok.

Terlebih bagi yang hobi fotografi, sangat recommended! Tak heran jika Bukit Cepu ini masuk dalam daftar tempat wisata di Tegal yang terkenal dengan keindahannya. Namun belum ada fasilitas publik seperti kamar mandi.

Oh iya, ketika kendaraan diparkir di bawah, ada semacam kotak sumbangan dari warga, bisa diisi secara ikhlas. Hitung-hitung untuk biaya parkir. Karena tempat ini masih belum terjamah, Anda sebagai pengunjung di sana harus menjaga kebersihan. Tidak membuang sampah sembarangan, terlebih merusak pepohonan yang ada.

22. Curug Cantel

Curug Cantel

Air terjun indah di Tegal ini berlokasi di Pedukuhan Kalipedes, Desa Sigedong Kec. Bumijawa, Kabupaten Tegal. Untuk menuju Curug Cantel memerlukan tracking yang cukup panjang dengan menyusuri sungai bebatuan yang cukup besar. Anda diharuskan tracking sejauh kurang lebih 400 meter dari jalan raya dengan melawan arus sungai.

Medan tracking di tempat ini cukup unik, karena Anda akan berjalan di antara dua sisi bukit yang dipisahkan oleh sebuah sungai kecil. Anda harus mewaspadai kondisi beberapa batu yang licin.

Curug Cantel memiliki ketinggian sekitar 60 meter. Jadi bisa dibayangkan betapa tingginya air terjun ini. Percikan air terjun akan langsung terasa membasahi wajah begitu sampai di lokasi ini. Tidak disarankan untuk mandi di bawah air terjun karena air yang turun begitu kuat.

Sisi-sisi bukit ditumbuhi banyak lumut dan tumbuhan merambat. Pada bagian atas, terdapat pohon besar yang posisinya berada dipinggir tebing, unik. Di depan air terjun, terdapat sebuah gundukan batu yang cukup tinggi. Di sinilah lokasi yang tepat untuk berfoto ria.

Sebenarnya Curug Cantel bisa ditemouh melalui jalur Guci, namun sayangnya kondisi jalannya rusak dan terlalu jauh, sehingga lebih baik menggunakan jalur Bumijawa. Lurus hingga ketemu Pertigaan Talang ambil kiri (arah Jalan Wredameta/ Pabrik Minuman Adi).

Lurus hingga ketemu pertigaan lagi ambil kiri (arah Batumirah – Sirampog). Ketemu Perempatan Mentik masih lurus hingga menuju Desa Kalipedes dan bertemu dengan jembatan Kalipedes. Dari sini, mulailah perjalanan tracking.

23. Waterboom Yogya

Waterboom-Yogya-Tegal

Ada satu lagi waterboom di Tegal yang pas buat tempat liburan anak dan keluarga yaitu Waterboom Yogya. Wahana taman bermain air yang berada di depan Terminal Slawi ini sebelumnya bernama Waterboom Dedy Jaya. Namun, karena ada pergantian manajemen namanya pun ikut berubah.

Waterboom Yogya buka dari hari Senin hingga Jumat pukul 09.00-17.30 WIB, dan pada weekend mulai buka pukul 08.00 WIB. Harga tiketnya Rp 12.500 di hari biasa dan Rp 15.000 saat weekend tiba. Cukup murah meriah bukan?

24. Taman Poci

Taman Poci Tegal

Taman Poci ini memang kecil ukurannya, tapi mempunyai daya tarik tersendiri yang mampu membawa ratusan pengunjung setiap minggunya. Keindahan yang ditawarkan taman ini seakan menyihir para pengunjung untuk betah berlama-lama di tempat ini.

Taman poci ini biasanya dijadikan tempat nongkrong para remaja atau anak muda Tegal. Lokasi Taman Poci tidak jauh dari Stasiun Kereta Api Tegal.

25. Konsorsium Rumah Wayang

Konsorsium Rumah Wayang

Bagi sobat traveler yang suka menikmati wisata budaya, maka Konsorsium Rumah Wayang bisa menjadi tujuan destinasi Anda di Tegal. Tempat ini berdiri di Sanggar Satria Laras, Sanggar-nya dalang Ki Enthus Susmono. Tidak begitu sulit untuk menemukannya, karena terdapat papan petunjuk di dekat jembatan Lemah Duwur, Talang, Kabupaten Tegal yang menuju ke arah Brug Abang.

Dari Jalan Raya Talang atau biasa disebut dengan Jalan Satu, setelah menemui Jembatan di Talang, ambil jalan ke timur hingga menemui sebuah jembatan panjang yang membelah Sungai Gung ikuti jalan utama hingga sampai ke Desa Bengle, posisi tempatnya ada di kiri jalan.

Tampak depan Rumah Wayang yang satu lokasi dengan Sanggar Satria Laras ini lebih seperti pintu gerbang masuk ke sebuah kerajaan lengkap dengan patung penjaga di depannya. Namun jangan khawatir, pintu gerbang selalu terbuka pada jam kerja dan para petugas yang merupakan rekan Ki Enthus ini ramah dan siap menerima kita untuk berkeliling melihat-lihat koleksinya.

Rumah Wayang yang memiliki luas sekitar 4 x 4 meter ini menyimpan ribuan wayang baik gaya tradisi maupun kontemporer, mulai wayang kulit, wayang golek, wayang santri, wayang bambu, wayang kreasi, ada juga aksesoris seperti jenis-jenis keris, topeng, batik tegalan, lukisan dunia pewayangan, senjata-senjata khas dunia pewayangan, foto-foto Ki Enthus, gamelan, dan masih banyak koleksi lainnya yang sayang untuk dilewatkan.

Jika ingin mengetahui proses pembuatan wayang baik itu wayang kulit maupun wayang golek, disinipun informasinya lengkap. Terdapat tahapan demi tahapan proses pembuatannya mulai bahan baku hingga menjadi wayang yang siap dimainkan. Di tempat ini juga kita bisa praktek langsung cara membuat wayang juga lho.

Bagi yang menganggap bahwa wayang itu kuno, jika berkunjung ke tempat ini pasti akan dibuat terpesona dengan banyaknya ragam wayang yang mengikuti perkembangan jaman, sebut saja seperti Tom and Jerry, Upin dan Ipin, dan tokoh-tokoh dunia lainnya.

Terlebih dengan suasana yang jauh dari keramaian akan membuat kita hikmat untuk melihat koleksinya satu persatu. Setiap koleksi juga diberi nama dan penjelasan singkat agar lebih mudah untuk mempelajarinya.

Untuk datang ke tempat tersebut silahkan berkunjung dari jam 08:00-10:00 dan jam 15:00-17:00. Apabila Anda berkunjung pada saat weekend, biasanya beberapa koleksi wayang sudah di-packing untuk ditampilkan sesuai dengan undangan ndalang.

26. Curug Jejeg

Curug Jejeg

Kawasan wisata Kabupaten Tegal memang kaya akan air terjun (curug) yang indah dan cantik. Salah satu air terjun terindah di Tegal yaitu Curug Jejeg yang terletak di Desa Jejeg, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Untuk menuju curug ini, ada dua rute yang bisa Anda tempuh yaitu rute Batuagung (via Banjaranyar) dan rute Bumijawa (via Yomani – Kalibakung).

Rutenya dari Batuagung memang tidak terlalu sulit arahnya, namun jalan yang dilewati relatif rusak. Sehingga memakan waktu yang lebih lama. Sedagkan via Bumijawa, dari Pertigaan Tuwel ambil ke arah kanan menuju Bumijawa (jika ke kiri ke arah Guci) ke arah Desa Muncanglarang – Jejeg.

Nantinya akan melewati Sulaku Bumijawa Park, ke barat hingga menemui SMP N 1 Bumijawa hingga Desa Muncanglarang. Sebelum gerbang Desa Jejeg, ada sebuah jembatan, nah, biasanya kendaraan kecil seperti sepeda motor diparkir dekat sini.
Kemudian berjalan ke arah selatan melawan arus Kali Sier, tidak sampai 10 menit sudah sampai ke Curug Jejeg. Sehingga bisa disimpulkan, jika dari Sulaku, jaraknya sekitar 5 KM. Sehingga cukup dekat.

Curug Jejeg memiliki daya tarik tersendiri, selain tempatnya masih asri, curug ini memiliki bebatuan yang bisa diduduki sembari menikmati gemercik air yang turun dari atas bukit. Tinggi curug ini sekitar 22 meter. Alirannya jika di musim kemarau tidak terlalu deras, sehingga Anda bisa menikmati segarnya air curug ini dengan aman dan nyaman.

Tidak ada fasilitas umum di sekitar curug ini, yang ada hanyalah beberapa rumah warga atau aktivitas warga disekitar aliran sungai. Jika dilihat secara langsung, curug ini memiliki 3 tingkatan dan kolam air yang tidak terlalu dalam. Sehingga bisa untuk sekedar bermain air atau berfoto-foto. Kondisi airnya tidak terlalu jernih, namun suhu airnya cukup dingin, khas air dari pegunungan.

Jika ingin datang ke lokasi ini, gunakan kendaraan seperti sepeda motor karena cukup sulit mencari lokasi parkir sebab jalan utama Desa Jejeg tersebut tidaklah terlalu lebar, sehingga ditakutkan akan menganggu aktivitas warga sekitar.

Satu lagi, jangan membuang sampah sembarangan atau merusak lingkungan sekitar tempat ini. Agar curug seperti ini bisa dinikmati juga oleh anak cucu kita kelak. Salam Lestari sobat traveler!

27. Curug Luhur

Curug Luhur

Satu lagi air terjun indah di Bumi Jawa Kabupaten Tegal yang tak boleh Anda lewatkan begitu saja, yaitu Curug Luhur. Curug yang berada di antara daerah Desa Sokasari, Kecamatan Bumijawa dan Desa Tuwel, Kecamatan Bojong (Dukuh Kopigandu) ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter.

Begitu Anda sampai di lokasi, maka udara sejuk nan segar akan menyambut Anda. Air jernih yang jatuh ke bawah menyuguhkan pemandangan yang cantik. Ditambah lagi dengan lumut dan pohon merambat yang berada di tebing membuat semakin curug ini makin eksotis.

28. Curug Kembar

Curug Kembar

Air terjun ini disebut Curug Kembar karena terdapat dua buah curug yang posisinya berdekatan. Hampir mirip dengan Curug Penganten, salah satu curugnya memiliki aliran air yang deras dan yang satunya tidak terlalu deras.

Lokasi Curug Kembar terletak di dekat dengan Guciku Hot Waterboom, tepatnya sebelah Villa Syariah, masuk dalam Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Namun Anda harus turun ke bawah dan hati-hati karena jalan yang cukup licin. Hanya cukup berjalan beberapa meter saja melewati sawah Anda sudah bisa mencapai curug yang memiliki ketinggian sekitar 5 meter ini.

Suhu dari air yang ada di curug ini hangat. Di beberapa sisi curug terdapat pipa-pipa paralon milik warga yang mengalirkan air dari sumber mata air. Airnya tergolong bersih, namun sayangnya sisi-sisi aliran sungai ini kurang terawat. Terkadang Anda akan menjumpai sampah pada sepanjang aliran sungainya. Hal yang patut disayangkan tentunya.

Curug Kembar ini termasuk salah satu tempat wisata alam di Tegal yang tersembunyi sehingga cocok bagi Anda yang menyukai suasana hening / tenang. Di tempat ini, Anda hanya akan mendengar suara air terjun yang berirama.

Jika kabut sedang turun, lokasi ini juga tidak lepas dari serbuan kabut. Sehingga pastikan mencari momen yang tepat atau cuaca yang bersahabat untuk mengunjungi Curug Kembar ini.

29. Bukit Rangkok Pagerwangi

Bukit Rangkok Pagerwangi

Ini dia tempat wisata baru di Tegal yang lagi hits yaitu Batu Ancik atau Bukit Rangkok yang berlokasi di Desa Pagerwangi, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal. Tepatnya sekitar 2,5 km ke barat dari Desa Kalibakung atau 4 KM ke timur dari Desa Banjaranyar.

Bukit bebatuan dengan beberapa ilalang dipuncak bukitnya, menawarkan pemandangan menakjubkan seperti view persawahan, Gunung Slamet, atau untuk menikmati momen sunrise dan sunset juga bisa dilakukan di tempat ini. Terlebih jika cuaca sedang bersahabat.

Di Bukit Rangkok inilah Anda bisa mendapatkan view Gunung Slamet yang begitu jelas dan masih dalam zona aman tentunya. Ada dua buah puncak bukit di sini, bukit pertama memiliki kontur yang datar, sedangkan bukit kedua relatif landai dengan view yang indah dan bagus.

Bukit Rangkok ini memiliki ketinggian sekitar 384 mdpl. Sehingga pendaki pemula pun bisa menjelajahi tempat ini, namun harus tetap waspada jika menjelajahi tempat ini terutama pada musim hujan.

Akses jalan menuju tempat ini cukup mudah, dari Gerbang Desa Pagerwangi, ikuti jalan desa yang ada hingga bertemu dengan jembatan, kemudian belok kiri. Lurus terus hingga ujung jalan dan menemui rumah terakhir, di tempat ini menjadi batas jalan kendaraan baik itu sepeda motor maupun mobil.

Jalan untuk mobil sangat sempit, sehingga tidak disarankan menggunakan mobil karena sempitnya jalan. Dari batas jalan, lanjutkan berjalan kaki hingga 10 menit dan bertemu dengan kumpulan tanaman bambu. Track awal masih terbilang lebar dan landai, namun pada pertengahan jalan mulai menyempit dan menanjak. Hingga akhirnya menemukan bukit berbatu.

Untuk menuju puncak bukitnya, gunakan jalur kanan yang tidak begitu sulit, namun jalannya sempit. Bentuk batu puncak Bukit Rangkok hampir mirip dengan Puncak Garuda di Gunung Merapi. Tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 4 meter. Namun harus tetap berhati-hati.

Jika dikembangkan lebih baik lagi, kawasan ini bisa menjadi objek wisata alam andalan Kabupaten Tegal. Namun yang pasti, jangan sampai Anda merusak lingkungan dan tetap jaga sopan santun terutama kepada warga sekitar.

30. Kebun Melati Maribaya

Kebun Melati Maribaya

Tak hanya terkenal akan warteg dan produk tehnya, Kabupaten Tegal ternyata juga sebagai salah satu daerah pengekspor bunga melati yang hasil panennya sangat disukai pasar mancanegara. Mungkin hal ini luput dari perhatian Anda, karena memang jarang sekali terekspos.

Coba deh datang ke Desa maribaya, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal yang merupakan sentra penghasil bunga melati berkualitas tinggi. Tapi tidak hanya Desa Maribaya saja yang memiliki kebun bunga melati, ada juga Desa Kramat, Sidoharjo, Purwahamba dan desa lain.

Melati tidak mengenal musim panen, hampir setiap hari bisa melakukan panen. Namun kualitas bunganya juga ditentukan oleh cuaca. Jika banyak sinar matahari, maka kualitas melati akan semakin bagus. Untuk memanennya, biasanya dilakukan antara jam 06:00-10:00 pagi.

Untuk pemasaran cukup mudah, karena biasanya ada agen sendiri yang akan datang ke kebun. Baik untuk diekspor maupun untuk konsumsi lokal seperti untuk acara keagamaan, upacara adat, pernikahan, dan lain-lain. Untuk ekspor, varietas melati yang banyak diminati adalah melati emprit dan melati kebo.

Jadi, bagi Anda yang ingin belajar bercocok tanam atau sekedar ingin mengetahui tentang bunga melati di Kabupaten Tegal, tidak ada salahnya datang di desa ini. Dengan senang hati, para pemilik kebun akan membagikan ilmunya kepada Anda.

31. Museum Sekolah Slawi

Museum Sekolah Slawi

Satu lagi tempat wisata edukasi di Tegal yang bisa menjadi pilihan bagi anak-anak, keluarga, dan para pelajar yaitu Museum Sekolah Slawi. Museum ini terletak di Jl. A. Yani Slawi, tepatnya sebelah selatan Bundaran Procot membuat posisinya mudah ditemui. Museum ini berada di lahan sekitar 554 m2.

Museum Sekolah Slawi ini merupakan satu-satunya museum yang memberikan gambaran tentang perkembangan kegiatan belajar mengajar di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Sehingga koleksi museum ini kebanyakan adalah ijazah – ijazah, STTB (Surat Tanda Tamat Belajar), dan lain-lain dari masa ke masa.

Selain itu di sini juga terdapat koleksi media pembelajaran mulai dari yang sifatnya informal di perguruan – perguruan tradisional, pesantren hingga pengajaran yang sifatnya formal.

Gedung dengan satu lantai ini terbagi menjadi dua ruangan. Untuk ruangan pertama berisi mengenai alat-alat yang ada di dunia pendidikan. Baik itu miniatur sekolah jaman dahulu, foto-foto sekolah jaman dahulu, sabak, alat tulis dari masa ke masa, buku-buku pelajaran lama, seragam sekolah, dan bangku sekolah yang sangat khas pada jaman dahulu.

Sedangkan pada ruangan kedua atau ruangan belakang yang terpisah oleh sebuah pintu terdapat banyak sekali arca dan fosil peninggalan jaman dahulu sebut saja fosil dari Semedo, arca candi, pecahan keramik, mata uang kepeng cina, wayang golek tegalan, topeng tegalan, pusaka Mbah Jinten Balamoa, yoni, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sangat menarik berkunjung di Museum ini, selain Anda bisa mengetahui perkembangan dunia pendidikan, juga bisa mendapatkan pengetahuan baru mengenai sejarah Tegal. Tidak perlu malu bertanya, karena petugas jaga akan senantiasa membantu menjelaskan setiap pertanyaan Anda.

32. Curug Penganten

Curug Penganten

Curug Penganten atau Pengantin ini mirip dengan Curug Kembar, namun beda lokasi. Keduanya sama-sama memiliki 2 air terjun yang mengalir berdampingan. Curug Penganten terletak di Dukuh Bandarsari, Desa Bumijawa, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal.

Curug Penganten berada tak jauh dari Curug Luhur, sekitar 500 meter di atasnya. Dengan ketinggian sekitar 10-14 meter, air terjun ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah dan bagus. Pas buat hunting foto ala anak IG.

Satu air terjun dengan aliran yang langsung ke bawah, sementara pasangannya memiliki aliran air yang deras. Airnya sangat jernih, segar, dan dingin, ciri khas air pegunungan yang masih asri. Lokasinya yang cukup tersembunyi membuat air terjun ini pas buat menenangkan diri.

Kedua aliran air terjun ini menuju ke satu kolam air dibawahnya yang cukup lebar dan tidak terlalu dalam. Kolam inilah yang sering digunakan warga maupun wisatawan untuk mandi atau pun sekedar bermain air. Dinding curugnya banyak ditumbuhi tumbuhan lumut dan tumbuhan merambat.

33. Pokanjari (Pondok Makan Jalan Teri)

Pokanjari Tegal

Pokanjari (Pondok Makan Jalan Teri) salah satu sentra kuliner khas Tegal. Sebut saja sauto tegal, nasi grombyang, swike, kupat glabed, kupat blengong, dan lainnya bisa Anda temukan di sini. Tidak hanya menu tradisional saja, di sini juga bisa Anda temukan restoran dengan menu-menu modern.

Pada pagi hari, di tempat ini Anda bisa mencicipi sarapan pagi ala tegalan seperti Ponggol, Sega Kuning (Nasi Kuning), dan kupat bongkok. Menjelag sore hari, aneka kuliner khas tegal lainnya siap menggoyang lidah Anda dengan harga yang murah meriah.

menu-makanan-pokanjari-tegal

Sesuai dengan namanya, tempat ini berlokasi di Jl. Teri, jalan tembus yang menghubungkan Jl. Gadjah Mada dan Jl. Veteran Kota Tegal. Salah satu lokasi dimana Anda bisa menemukan bangunan-bangunan tua yang masih kokoh berdiri.

Lokasi Pokanjari yang strategis menambah daya tarik bagi siapa saja yang sedang singgah di Tegal. Karena dekat dengan Jalur Pantura dan public area depan Kantor DPRD Kota Tegal.

Jika masuk bulan puasa, aneka takjil juga banyak ditemukan di tempat ini. Dan tempat ini pun semakin banyak pengunjungnya. Cobain deh ajak keluarga, teman, kerabat untuk mengunjungi tempat ini! Liburan ke Tegal tak lengkap tanpa menikmati aneka kulinernya bukan?

34. Pacific Mall

Pacific Mall Tegal

Bagi Anda para shoppa holic, Pacific Mall Tegal bisa jadi tempat alternatif untuk belanja selain Rita Mall. Disini tersedia aneka pakaian seperti baju, kaos, celana, dan aksesories yang bagus. Selain itu, tersedia juga food court dengan menu makanan yang bervariatif. Menu western juga ada lho, seperti pizza hut.

Lokasi Pacific Mall terletak di Jalan Mayor Jenderal Sutoyo No.35, Tegal, Jawa Tengah. Pacific Mall menawarkan beragam pilihan berbelanja yang berkualitas bagi para pengunjung. Selain itu, tenant-tenant lain yang bergabung tidak sedikit yang merupakan tenant nasional.

Di ground floor, untuk tenant F&B, saya bisa menemukan Dunkin Donuts, KFC, Pizza Hut, Roti’O, Tongtji Tea Bar, dan CFC. Tenant F&B di ground floor yang baru saja bergabung adalah Gokana Ramen & Teppanyaki yang dikelola oleh jaringan resto besar ternama Champ Group.

Masih di ground floor, tentu masuk dulu ke lokasi yang paling besar, yaitu Sri Ratu Department Store. Sri Ratu Departement Store ini sudah cukup lama sukses malang melintang di bisnis retail.

Selain itu, untuk urusan fashion dan accessories, ada juga tenant nasional seperti ADA Fashion yang dikelola oleh PT Artha Retailindo, lalu Ping!! Fashion, hingga Celcius. Tidak ketinggalan Naughty, Stroberi, dan Cinderella ikut menjadi pilihan bagi konsumen yang ingin berbelanja accessories.

Di First Floor, Anda bisa menemukan anchor tenant Hypermart, Inul Vizta, dan tenant-tenant fashion yang ciamik untuk pria dan wanita. Tidak ketinggalan buat yang hobi narsis foto-foto, ada juga Hofu Ehm Photo Studio.

Bagi Anda yang membawa anak-anak bisa ke second floor dimana terdapat wahana permainan Happy Time dan Jungle Safari. Pas banget buat tempat kongkow, hangout, dan nongkrong bareng teman atau keluarga.

35. Kawasan Konservasi Karang Jeruk

Kawasan Konservasi Karang Jeruk

Anda hoby mancing? Kalau iya, wajib deh berkunjung ke Kawasan Konservasi Perairan Daerah (KPPD) Karang Jeruk atau sering disebut Karang Jeruk. Karang Jeruk termasuk salah satu spot terbaik memancing yang ada di Tegal. Bahkan pernah masuk dalam acara Mancing Mania di salah satu stasiun TV swasta.

Karang Jeruk merupakan kawasan konservasi keanekaragaman hayati yang ada di lautan lepas yang masuk ke dalam wilayah perairan Kabupaten Tegal, tepatnya di Desa Munjungagung, Kecamatan Kramat jika kita tarik garis lurus.

Banyak sekali jenis ikan yang dapat Anda temukan disini. Sebut saja ikan kakap putih, barakuda, tengiri, talang-talang, kakap merah, kerapu, dan ikan jenis lainnya.

Untuk ikan kakap putihnya (barramundi) yang ada di Karang Jeruk beratnya bervariasi, mulai 0,5 – 24,3 kg. Ikan ini memiliki kemampuan tarung yang tinggi, sehingga menjadikan target prestisius para angler (pemancing).

Karang Jeruk juga bisa digunakan sebagai tempat snorkeling, diving dan untuk belajar mengenai ekosistem yang ada di laut. Untuk menuju lokasi Karang Jeruk memang belum ada angkutan umum, namun bisa menggunakan/menyewa perahu nelayan mulai Rp. 300.000 dengan berangkat dari Dermaga Muarareja.

Dari dermaga, lokasinya 3 mil di utara kota atau 3 mil dari Pantai Larangan. Kira-kira lama perjalanan sekitar 45 menit. Kawasan Karang Jeruk sendiri ditandai dengan adanya menara suar yang diberi lampu.

Nah, itu dia aneka wisata Tegal yang menarik untuk dikunjungi. Bagi sobat traveler yang punya referensi lain tentang tempat wisata di Tegal Terbaru yang benar-benar bagus dan lagi ngehits bisa sharing melalui kolom komentar, semoga bermanfaat.

Dipublikasi di Tak Berkategori, Tegal | Tinggalkan komentar

Pariwisata Jawa Tengah

Berikut beberapa informasi objek wisata berdasarkan nama Kota dan Kabupaten :

Berikut beberapa daftar Objek Wisata di Jawa Tengah :

Kabupaten Grobogan

  • Bleduk Kuwu
  • Api Abadi(Mrapen)
  • Kedung Ombo
  • Pesawahan Selojari

Kabupaten Tegal

Kabupaten Pemalang

Kabupaten Brebes

Kabupaten Batang

  • Pantai Sigandu

Kota Semarang

Kabupaten Semarang

Kabupaten Demak

Kabupaten Kudus

Kabupaten Jepara

Kabupaten Temanggung

  • Monumen Meteorit
  • Pikatan Water Park
  • Taman Rekreasi Kartini
  • Rest Area Kledung Pass
  • Air Terjun Surodipo/Trocoh
  • Air Terjun Lawe

Kabupaten Wonosobo

  • Agrowisata Tambi – Kec. Kejajar
  • Agrowisata Tanjungsari – Kec. Sapuran
  • Agrowisata Bedakah – Kec kertek
  • Telaga Menjer – Kec. Garung
  • Telaga Warna – Kec. Kejajajr
  • Air Terjun SiKarim – Kec. Watumalang
  • Curug Winong – Kec. Selomerto
  • Pemandian Kalianget dan Mangli – Kec. Wonosobo
  • Waduk Wadaslintang – Kec. Wadaslintang
  • Kuburan Budha – Mlipak Kec. Wonosobo
  • Kebun Salak – Kec. Sukoharjo
  • Sentra Kerajinan – Kec. Sapuran

Kabupaten Magelang

Kota Magelang

Kabupaten Kebumen

  • Gua Jatijajar
  • Pantai Ayah/Pantai Logending
  • Gua Petruk
  • Waduk Sempor
  • Benteng Van Der Wijk

Kabupaten Banyumas

Kabupaten Cilacap

Kabupaten Banjarnegara

Kabupaten Boyolali

  • Waduk Kedungombo
  • Waduk Cengklik
  • Candi Lawang
  • Umbul Tlatar
  • New Selo

Kabupaten Karanganyar

Kota Surakarta

Kabupaten Sukoharjo

  • Batu Seribu
  • Pemandian Air Hangat Langenharjo
  • Pandawa Water World
  • Waduk Mulur

Kabupaten Klaten

Kabupaten Sragen

Kabupaten Wonogiri

Read more: Paket Tour Jawa Tengah : paket tour, wisata, liburan, harga, hemat, murah dan promo – informasi pariwisata http://paketours.blogspot.co.id/2012/09/paket-tour-wisata-liburan-jawa-tengah.html#ixzz4TGAZMpVh
Under Creative Commons License: Attribution
Follow us: @TourTravelAgent on Twitter | travelagentgroups on Facebook

Dipublikasi di Tak Berkategori | Tinggalkan komentar

Paket Wisata

Jawa Tengah adalah sebuah provinsi Indonesia yang terletak di bagian tengah Pulau Jawa. Provinsi ini berbatasan dengan Provinsi Jawa Barat di sebelah barat, Samudra Hindia dan Daerah Istimewa Yogyakarta di sebelah selatan, Jawa Timur di sebelah timur, dan Laut Jawa di sebelah utara. Luas wilayahnya 32.548 km², atau sekitar 25,04% dari luas pulau Jawa. Provinsi Jawa Tengah juga meliputi Pulau Nusakambangan di sebelah selatan (dekat dengan perbatasan Jawa Barat), serta Kepulauan Karimun Jawa di Laut Jawa.

 

Peta lokasi Jawa Tengah

Pariwisata

Jawa Tengah banyak terdapat obyek wisata yang sangat menarik. Kota Semarang memiliki sejumlah bangunan kuno. Obyek wisata lain di kota ini termasuk Puri Maerokoco (Taman Mini Jawa Tengah) , Museum Jawa Tengah Ranggawarsita dan Museum Rekor Indonesia (MURI). Kota Jepara terdapat sejumlah bangunan kuno yaitu: Candi Angin, Masjid Mantingan, Kelenteng Hian Thian Siang Tee, Benteng Portugis Banyumanis, Benteng VOC, Museum R.A Kartini.
Salah satu kebanggaan provinsi ini adalah Candi Borobudur, yakni monumen Buddha terbesar di dunia yang dibangun pada abad ke-9, terdapat di Kabupaten Magelang. Candi Mendut dan Candi Pawon juga terletak dalam satu kawasan dengan Borobudur.
Candi Prambanan di Klaten merupakan kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia. Di kawasan Dieng terdapat kelompok candi-candi Hindu, yang diduga dibangun sebelum era Mataram Kuno. Kompleks candi Gedong Songo terletak di lereng Gunung Ungaran, Kabupaten Semarang. Di kawasan kecamatan Keling tepatnya di desa Tempur terdapat Candi Angin.
Surakarta dipandang sebagai salah satu pusat kebudayaan Jawa, dimana di kota ini terdapat Keraton Kasunanan dan Pura Mangkunegaran. Obyek wisata menarik di luar kota ini adalah Air Terjun Grojogan Sewu dan candi-candi peninggalan Majapahit di Kabupaten Karanganyar; serta Museum Fosil Sangiran yang terletak di jalur SoloPurwodadi.
Bagian selatan Jawa Tengah juga menyimpan sejumlah obyek wisata alam menarik, di antaranya Goa Jatijajar dan Pantai Karangbolong di Kabupaten Kebumen, serta Baturraden di Kabupaten Banyumas. Di bagian utara terdapat Obyek Wisata Guci di lereng Gunung Slamet, Kabupaten Tegal; serta Kota Pekalongan yang dikenal dengan julukan ‘kota batik’.
Kawasan pantura barat banyak menyimpan wisata religius. Masjid Agung Demak yang didirikan pada abad ke-16 merupakan bangunan artistik dengan paduan arsitektur Islam dan Hindu. Demak adalah kerajaan Islam pertama di Pulau Jawa. Kawasan pantura barat terdapat 3 makam wali sanga, yakni Sunan Kalijaga di Demak, Sunan Kudus di kota Kudus, dan Sunan Muria di Kabupaten Kudus. Kudus juga dikenal sebagai ‘kota kretek’, dan kota ini juga terdapat museum kretek. (wikipedia)

 

Anda ingin mencoba berkunjung ke daerah ini? hubungi travel agent atau jasa perjalanan untuk membantu anda dalam perjalanan ke daerah ini.

 

Dipublikasi di Paket Wisata | Tinggalkan komentar

Purwokerto

Purwokerto merupakan salah satu kabupaten yang ada di Jawa Tengah. Purwokerto sangat terkenal dengan bahasa ngapak yang khas dan terdengar blak-blakan. Jika tidak terbiasa mendengar ocehan ngapak orang Purwokerto asli, pasti akan merasakan lucu sekaligus aneh ketika mendengarkannya. Daerah kabupaten Purwokerto sangat luas dari dataran rendah sampai dengan dataran tinggi. Sehingga tak heran jika di Purwokerto menyimpan banyak sekali obyek wisata yang menarik. Obyek wisata yang ada di kabupaten tersebut mulai dari obyek wisata keluarga sampai dengan wisata alam yang sangat menarik dan wajib untuk anda kunjungi. Apa saja sih obyek wisata di Purwokerto ini? Nah, dalam artikel ini akan dibahas mengenai obyek wisata yang ada di kabupaten Purwokerto secara lengkap. Yuk mari simak bersama, jangan sampai terlewatkan ya.

Tak banyak yang tahu jika sebenarnya banyak loh tempat wisata di Purwokerto dan purbalingga yang asik dan sangat seru untuk di kunjungi. Terutama bagi anda yang memiliki jiwa traveller sejati karena di Purwokerto menyuguhkan banyak sekali wisata alam dengan panorama yang menakjubkan. Berikut ini daftar wisata Purwokerto dari tempatwisataindonesia.id yang bisa dijadikan referensi anda saat liburan tiba :

Baturraden

baturaden

Jika anda pergi ke kabupaten Purwokerto, anda harus dan wajib mengunjungi obyek wisata Baturraden. Obyek wisata ini terletak di kecamatan Baturraden. Dilansir sebagai tempat wisata baturraden Purwokerto yang paling bagus serta menjadi salah satu andalan. Obyek wisata Baturraden merupakan obyek wisata keluarga yang menyajikan pemandangan kaki gunung Slamet yang sangat indah dengan suasana yang sangat sejuk. Banyak spot-spot menarik yang tentunya membuat anda betah berlama-lama di Baturraden. Bisa dibilang obyek wisata ini memiliki fasilitas hiburan yang cukup lengkap. Beberapa fasilitas hiburan tersebut misalnya kolam renang anak, aneka macam permainan anak yang sangat seru, sepeda air, terapi ikan, dan pesawat terbang asli yang diubah menjadi teater pemutaran berbagai film pengetahuan untuk anak.

Miniatur Dunia Purwokerto (Small World)

miniatur-dunia

Masih terletak di kecamatan yang sama, obyek wisata ini baru saja di buka pada September 2016. Keunikan dari obyek wisata tersebut adalah anda dapat berkeliling melihat miniatur bangunan keajaiban dunia yang terkenal dari berbagai Negara di seluruh belahan dunia. Lokasi ini menjadi salah satu tempat wisata baru di Purwokerto yang paling bagus untuk di kunjungi.

Baturraden Adventure Forest

baturaden-adventure-forest

Merupakan wisata alam purwokerto yang berada di tengah hutan pinus kaki gunung Slamet. Disini anda dapat melakukan berbagai macam permainan outbond yang sangat seru dengan sensasi alam yang sangat sejuk. Pada wisata ini juga disediakan penginapan serta tenda yang disewakan jika anda ingin merasakan sensasi camping di hutan pinus.

Kebun Raya Baturraden

kebun-raya-baturaden

Salah satu tempat wisata di Purwokerto Jawa Tengah ini menyuguhkan keindahan alam hutan pinus dan juga keindahan bunga-bunga yang disusun menjadi berbagai bentuk dan tentunya sangat cantik. Bunga yang disusun terdiri dari berbagai warna yang menjadikan tempat ini ramai oleh para remaja sampai dengan keluarga untuk berfoto mengabadikan keindahan yang hanya ada di kebun raya Baturraden.

Wisata Pancuran 3

wisata-pancuran-3

Pancuran 3 terletak dikawasan lokasi wisata baturraden, pancuran ini merupakan pancuran yang mengeluarkan air panas asli dari perut bumi. Air panas mengandung belerang yang baik untuk kesehatan kulit.

Kunjungi Tempat Wisata di Jawa Tengah Lainnya : 

22 Tempat Wisata Terlengkap di Banjarnegara Jawa Tengah
26 Tempat Wisata di Batang Jawa Tengah yang Mempesona
18 Tempat Wisata di Pemalang Jawa Tengah Rekomended

Wisata Pancuran 7

wisata-tebing-7

Merupakan wisata hits Purwokerto yang menyajikan keindahan sangat luar biasa. Pancuran 7 merupakan pancuran yang mengeluarkan air panas langsung dari perut bumi. Air panas tersebut mengandung belerang dan menjadikan aliran airnya berwarna kuning serta membentuk endapan berwarna orange, sehingga membuat tebing yang dialiri air belerang ini menjadi sangat menakjubkan.

Goa Sarabadak

goa-sarabadak

Goa ini masih berada di lokasi pancuran 7, tepatnya 50 m di bawah lokasi pancuran 7. Lokasi gua yang menjadi tempat wisata Purwokerto ini merupakan tempat pertemuan aliran air panas yang mengandung belerang dengan air dingin yang membuat bebatuan sekitar mejadi berwarna keemasan dan tentunya merupakan panorama yang sangat menakjubkan.

Pendakian Gunung Slamet

pendakian-gunung-slamet

Wisata ini tentunya di khususkan untuk anda yang memang hobi mendaki gunung. Gunung Slamet yang terletak di kabupaten Purwokerto ini merupakan gunung terbesar yang ada di Jawa Tengah. Tentunya pendakian gunung ini akan memakan waktu yang cukup lama. Namun pemandangan indah akan selalu menemani perjalanan anda sampai menuju ke puncak tertinggi gunung Slamet.

Telaga Sunyi

telaga-sunyi

Telaga ini menjadi salah satu wisata favorit bagi yang suka bermain air. Air yang mengaliri telaga sunyi ini berasal dari sumber mata air gunung Slamet yang menjadikan air sangat dingin dan segar.

Bukit Bintang Baturraden

Sebenarnya lokasi ini bukan berupa bukit sungguhan, namun berupa tempat luas yang dibangun bangku seperti tangga bersusun-susun untuk menikmati pemandangan indah. Sangat disarankan untuk datang ke lokasi ini pada malam hari di cuaca yang cerah sehingga pemandangan lampu kota purwokerto jelas terlihat sangat indah.

Curug Telu

curug-telu

Masih di kawasan kecamatan Baturraden, curug telu ini menjadi salah satu curug yang dimanfaatkan untuk menyuplai air masyarakat. Namun curug ini memiliki panorama yang sangat indah sehingga menjadikan warga sekitar mengelola curug ini sebagai tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan.

Curug Bayan

curug-bayan

Curug ini juga masih berada di kawasan Baturraden dan sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga. Disamping curug terdapat penginapan dengan pondok-pondok yang unik.

Curug Gomblang

curug-gomblang

Curug atau air terjun ini menjadi salah satu tempat wisata Purwokerto dan sekitarnya yang sedang nge-hits karena menyuguhkan kecantikan air tejun dengan spot yang sangat menawan. Aliran curug ini sangat tinggi menghantam sungai yang menjadikan wisatawan sudah dapat merasakan kesegarannya dari kejauhan. Pemandangan yang memikat hati ini menjadikan banyak wisatawan mengabadikan momen dengan berfoto. Curug ini bisa dikatakan menjadi tempat wisata di Purwokerto yang wajib dikunjungi karena memiliki pesona pemandangan alam eksotik. Akses menuju ke curug gomblang cukup ekstrem karena kurang lebih 1 km jalan menuju curug hanya terbuat dari susunan batu yang membuat jalan menjadi cukup licin dan sangat terjal. Untuk anda yang menggunakan kendaraan motor harus berhati-hati.

Curug Ceheng

curug-ceheng

Curug ini berada di tengah keindahan pemandangan hijau dan memiliki aliran airnya cukup tinggi. Curug ini dikelola dengan baik oleh para petugas sehingga bermain air di curug ini akan sangat menyenangkan dan aman.

Curug Cipendok

curug-cipendok

Curug ini menjadi salah satu tempat wisata menarik di Purwokerto jateng yang terletak di kecamatan Cilongok. Curug atau air terjun ini memiliki aliran yang sangat tinggi sehingga membuat pemandangan sekitar curug menjadi sangat eksotis. Curug yang berada di tengah hutan dan pepohonan hijau asri ini sangat memanjakan mata. Anda juga bisa bermain air di aliran curug ini, namun harus berhati-hati dan tidak boleh terlalu dekat dengan curug karena aliran airnya sangat deras.

Batur Agung Mount of Fun

batur-agung

Lokasi tersebut merupakan lokasi yang dibangun untuk anda penyuka permainan outbond. Wisata Purwokerto ini terletak di kaki gunung Slamet tepatnya di desa Baseh kecamatan Kedung Banteng. Di lokasi wisata tersebut terdapat beraneka macam permainan yaitu flying fox, waterpark, kolam pemancingan, sampai dengan arung jeram kali Logawa.

Bukit Tranggulasih

bukit-tranggulasih

Bukit ini menyajikan pesona keindahan alam yang menakjubkan. Di bukit trangguasih terdapat beberapa spot bukit yang menyajikan keindahan alam yang berbeda-beda sesuai dengan keinginan anda. Dari bukit ini anda juga dapat menikmati keindahan kota Purwokerto, terlebih lagi jika melakukan camping di malam hari tentunya suasana camping akan sangat mengasyikan.

Wisata Bendungan Gerak Serayu

bendungan-gerak-serayu

Bendungan gerak serayu juga dijadikan sebagai tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Terkadang pada hari tertentu diadakan berbagai event menarik seperti festival kapal yang tentunya menarik perhatian banyak wistawan.

Bukit Watu Meja

bukit-jaguar

Tempat wisata Purwokerto ini berada di kecamatan Kebasen. Untuk menikmati keindahan panorama alam dari atas bukit, anda harus mendaki bukit selama kurang lebih 20 menit dengan berjalan kaki. Pada awal pendakian, jalan menuju bukit ini di kelilingi pohon bamboo, setelah sudah cukup tinggi dikelilingi oleh hutan pinus yang menjulang. Dari atas bukit ini anda dapat melihat pemandangan sungai serayu yang berlika-liku tentunya sangat menakjubkan. Hembusan angin diatas bukit ini cukup kencang. Tak perlu khawatir jika energy anda terkuras habis saat melakukan perjalanan menuju puncak bukit karena diatas bukit anda bisa menjumpai banyak pondok-pondok yang menyediakan makanan tradisional khas Purwokerto seperti pecel dan mendoan.

Museum Bank Rakyat Indonesia

museum-bank-rakyat-indonesia

Untuk anda yang ingin berwisata sejarah, museum ini bisa dijadikan destinasi wisata keluarga agar anak-anak anda mengerti sejarah dan dapat melihat secara langsung peninggalan sejarah yang masih tersimpan sampai saat ini.

Monument Panglima Besar Jenderal Soedirman

Salah satu yang bisa dijadikan tujuan wisata di Purwokerto ini memiliki patung besar jenderal soedirman dan merupakan bangunan dua lantai berisi foto-foto sejarah panglima besar Jenderal Soedirman pada saat berjuang melawan penjajah.

Museum Wayang Sendang Mas

museum-wayang-sendang-mas

Tempat ini memiliki kumpulan wayang asli dari zaman dahulu hingga wayang modern seperti wayang kulit, wayang golek, wayang beber, wayang krucil, pusaka, benda purbakala, serta kitab.

Masjid Saka Tunggal

masjid-saka-tunggal

Tempat Wisata Purwokerto yang satu ini merupakan wisata sejarah yang beralamatkan di desa cikakak, kecamatan wangon. Lokasi ini dijadikan tempat wisata karena masjid ini menjadi petilasan salah satu wali. Disekitar lokasi masjid saka tunggal terdapat hutan pinus yang dihuni oleh kera dari jaman dahulu kala. Kera yang ada cukup jinak dan tidak mengganggu aktifitas warga sekitar.

by instagram @arnimegasari

Selain tempat wisata yang melimpah, Purwokerto juga memiliki makanan unik yang wajib anda coba ketika mengunjungi Kabupaten ini. makanan khas Purwokerto antara lain mendoan dan gethuk. Makanan tersebut akan dengan mudah ditemui di sepanjang perjalanan di daerah kabupaten Purwokerto. Nah, Itulah beberapa informasi mengenai Wisata Purwokerto Jawa tengah yang tentunya harus dan wajib untuk anda kunjungi. Masing-masing wisata Purwokerto tersebut memiliki pesona dan keindahan tersendiri. Untuk mengunjungi berbagai wisata di kabupaten Purwokerto, cukup mudah karena sudah banyak informasi lengkap yang di bisa dapatkan serta banyak di promosikan melalui media internet.

Peta wisata Purwokerto sendiri juga dapat dengan mudah diakses melalui jaringan internet. Tentunya tempat wisata di Purwokerto dan sekitarnya sangat recomended untuk menghabiskan waktu liburan anda. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu anda dalam menentukan destinasi wisata baik bersama teman-teman, keluarga, ataupun bersama pasangan.

Dipublikasi di Wonosobo | Tinggalkan komentar